Dilantik Jadi Dirut PDAM Ende, Yustinus Sani Janji Benahi Manajemen

Ende, Ekorantt.com – Bupati Ende, H. Djafar H Achmad melantik 10 pejabat Eselon II lingkup Pemkab Ende bersama Direktur PDAM Tirta Kelimutu Ende di Gedung Pelindo Ende, Selasa (7/1/2020).

10 pejabat eselon II yang dilantik yakni Matildis Mensy Tiwe sebagai Kadis Dinas P & K, Kapitan Lingga sebagai Kadis Transnaker, Gabriel Dala sebagai Kepala Kesbangpol, Fransisco Versailes sebagai Staf Ahli Bagian Ekonomi, R. Valentinus Setiawan sebagai Kepala BKD PSDM, F. X Tolo sebagai Kadis Perumahan Rakyat, Mustaqim Mberu sebagai Kadis Perhubungan, Matilda Gaudensia Ilmoe sebagai Kadis Ketahanan Pangan, Mohomad Sjahrir sebagai Kadis Kepemudaan dan Olahraga, dan Andreas Worho sebagai Kepala Bappeda.

Sementara, Yustinus Sani dilantik sebafai Direktur PDAM Tirta Kelimutu Ende periode 2020-2024.

Kepada media, Sani berjanji akan serius melakukan pembenahan terhadap manajemen dan teknis pengelolaan Air di PDAM.

“Persoalan mendasar adalah manajemen dan teknis infrastruktur. Jangka pendek akan kita lakukan itu. Saya akan amankan perintah bupati sebagai pemilik perusahaan,” janjinya.

iklan

Saat ini, PDAM Tirta Kelimutu sedang mengalami masalah tunggakan pelanggan mencapai 7 miliar rupiah. Selain itu, banyak instalasi perpipaan dalam kota yang perlu diremajakan.

Terhadap persoalan itu, Karolin, warga Jalan Udayana Ende berharap Direktur PDAM  yang baru mampu membenahi masalah dimaksud agar kebutuhan air masyarakat bisa terpenuhi.

“Sekarang suplai air bersih sering dikeluhkan. Sebagian wilayah terpenuhi namun wilayah lain airnya macet. Kami harap Pak Yustinus bisa benahi itu secepatnya,” harap Karolin.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA