BRI Maumere Bagi Masker Gratis, Pedagang Kecil di Maumere Berterima Kasih

Maumere, Ekorantt.com – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Maumere, Kabupaten Sikka, NTT, membagikan masker secara gratis kepada para pedagang di Pasar Tingkat dan Pasar Alok Maumere, Selasa (28/4/2020).

Pembagian masker tersebut dipimpin langsung Kepala BRI Cabang Maumere, Nurdin, didampingi Asisten Manajer Pemasaran, Laurentius Ayub Diru dan para karyawan BRI. Tim BRI Cabang Maumere juga memberikan edukasi kepada para pedagang terkait Covid-19

Kepala BRI Cabang Maumere, Nurdin mengatakan, jumlah masker yang disiapkan sebanyak 1.085 masker. Masker sebanyak itu akan dibagikan kepada tujuh unit BRI yang ada di wilayah kerja Kantor BRI Cabang Maumere. Selanjutnya BRI unit membagikan kepada para pedagang pasar dimana BRI unit berada.

Tim BRI Cabang Maumere pose bersama pedagang di Pasar Alok-Maumere

Kemarin, jelas Nurdin, pihaknya membagikan 500 masker kepada tiga unit BRI yakni BRI Unit Beru, BRI Unit Wuring, dan BRI Unit Pahlawan.

Dikatakan Nurdin, pihaknya membagikan masker sebagai bentuk kepedulian BRI terhadap masyarakat, khususnya para pedagang yang belum memiliki masker.

iklan

“Jadi pihak BRI peduli dengan para pedagang kecil di pasar karena banyak pembeli yang datang berbelanja setiap hari sehingga dengan dibagikan masker ini membuat pembeli merasa nyaman dan untuk mencegah penyebaran virus corona,” terang Nurdin.

Nurdin mengatakan, dalam mencegah pandemi Covid-19, BRI Cabang Maumere juga menyiapkan tempat cuci tangan dan sabun di depan kantor maupun di depan ATM di seluruh kantor BRI unit di wilayah kerja BRI Cabang Maumere.

Selain itu, pihak BRI sudah membagikan paket sembako gratis dan menyumbang cairan disinfektan di Posko Covid-19.

Mama Roswita, seorang penjual garam tradisional di pasar Alok menyampaikan terima kasih kepada pihak BRI Cabang Maumere yang peduli dengan pedagang kecil di Pasar Alok.

“Saya senang hari ini mendapat masker secara gratis. Kalau pakai beli mahal, satu masker Rp10 ribu. Terima kasih kepada BRI Maumere sudah bagi masker secara gratis,” ucapnya.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA