Maumere, Ekorantt.com – Pasar Nita, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka kembali dibuka pada Kamis (14/5/2020). Sebelumnya, pasar mingguan ini tak beroperasi setelah ada imbauan dari Pemerintah Kabupaten Sikka untuk menjaga jarak demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Jika selama ini suasana pasar nampak sepi, berbeda dengan Kamis (14/5/2020) pagi, suasana sudah ramai kembali. Sejak jam 05.00 pagi, penjual dari desa mulai berdatangan dan memadati area pasar. Puncak keramaian terjadi pada pukul 08.00 pagi.
Lapak-lapak jualan yang sekian lama kosong kembali dipenuhi barang dagangan seperti sediakala. Ada pedagang es, pedagang pentol, penjual ternak, penjual sarung, dan penjualan sayur yang meramaikan suasana pasar.
Di pintu masuk pasar Nita, motor-motor yang terparkir di pinggir jalan.
Kendati demikian, para penjual dan pembeli tetap mematuhi imbauan pemerintah untuk tetap menjaga jarak dan memakai masker mulut.
Salah seorang penjual sayur, Bapak Simon saat dijumpai Ekora NTT menuturkan, mereka terpaksa keluar rumah untuk bisa mendapatkan uang.
“Saya terpaksa keluar rumah agar saya bisa berjualan dan bisa mendapatkan uang untuk kebutuhan sehari-hari keluarga saya. Kalau saya tetap dalam rumah bagaimana dengan keluarga saya,” ungkap Simon.
Bapak Kobus juga demikian. Pria yang setiap hari bekerja sebagai tukang ojek ini kini beralih profesi menjadi penjual masker.
“Saya tidak bisa mendapatkan uang dari pekerjaan saya manjadi tukang ojek kerena virus corona ini. Saya terpaksa berjualan masker untuk bisa menyambung hidup keluarga saya,” ujar Kobus dengan wajah murungnya.
Di tengah kegiatan pasar, Gugus Tugas Covid-19 terus mengimbau penjual dan pembeli untuk memakai masker melalui calling keliling menggunakan mobil ambulans. Pemerintah mengharapkan masyarakat yang sedang beraktivitas di Pasar Nita untuk tetap menjaga jarak demi mencegah penularan Covid-19.
Kontributor: Nivan Gomez