Uskup Atambua Ajak Kaum Muda Bertani

Kefamenanu, Ekorantt.com – Uskup Keuskupan Atambua, Mgr Dominikus Saku mengajak anak muda untuk bertani. Hal ini disampaikannya saat panen simbolis lombok di lahan pertanian Desa Hauteas, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten TTU, Rabu (15/09/20).

“Saya minta 600.000 orang muda katolik Keuskupan Atambua yang meliputi Kabupaten Belu, TTU, dan Malaka untuk menanam. Cukup tanam 10 pohon tanaman sayuran untuk mengurangi pengeluaran,” ujarnya.

Mgr. Domi mengaku bersyukur atas pencapaian dan usaha yang dilakukan oleh pastor dan umat Paroki Lurasik di tengah minimnya curah hujan dan situasi pandemi Covid-19.

“Namun umat dan pastor di paroki Lurasik tetap berkarya dan melakukan usaha produktif. Hasilnya luar biasa panenan berlimpah. Setiap tahun wilayah ini pasti dipenuhi persawahan. Tapi karena situasi kekeringan sehingga diganti kegiatan alternatif ini yang ternyata juga membawa hasil,” ujarnya.

Menurut Mgr. Domi, tanah Timor telah menyediakan tanah yang subur dan patut disyukuri. Baginya, tanaman lombok dan tanaman sejenis lainnya bisa dikembangkan karena sangat diminati di pasaran.

“Tidak hanya jual di pasar lokal tetapi kita berusaha jual sampai di tingkat nasional bahkan internasional,” jelasnya.

Sementara itu, RD Yohanes Oki selaku pastor Paroki Lurasik mengatakan, pengembangan pertanian di lahan seluas 60 hektare ini berangkat dari ungkapan hati umat yang disampaikan kepadanya saat kunjungan di wilayah paroki.

“Umat tidak bisa mengolah lahan sawah akibat terdampak kekeringan. Selain itu akibat wabah wabah Covid-19 saat ini, sehingga warga tidak bisa keluar kabupaten untuk mencari pekerjaan demi menafkahi keluarganya,” ungkapnya.

Dalam kondisi tersebut, pihaknya mendorong umat untuk mencari usaha produktif alternatif. Salah satunya, pengembangan usaha pertanian dengan memanfaatkan lahan-lahan gersang.

“Cara yang kami tempuh adalah kembali ke kebun. Kita bangun kembali dasar yang sudah sekian tahun ditinggalkan dan kita harus cinta bumi kita dengan menanam,” ujarnya.

“Kita harus berani keluar dan penuh percaya diri bahwa ada suatu hal lain yang bisa kita kerjakan di tengah situasi seperti saat ini,” tutupnya.

Kristoforus Dos Santos

spot_img
TERKINI
BACA JUGA