Lantik Manajer Operasional Sektor Riil, Jano: Jadilah Pemimpin Hebat!

Maumere, Ekorantt.com – Ketua KSP Kopdit Pintu Air selaku komisaris, Yakobus Jano melantik empat manajer sektor riil di Aula Sumur Yakub, Kantor Pusat KSP Kopdit Pintu Air, Rotat, Desa Ladogahar, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, Rabu (27/10/2020).

Keempat manajer operasional yang dilantik yakni Arit Yohanis Tungga selaku Manajer Operasional PT Pintu Air Asia Unit PAS, Angelius Nong Alberto selaku Manajer Operasional PT. Pitu Air Asia Unit PCP, Maria Yulianti Sacekavia selaku manajer PT. Pintar Asia Jaya, dan Ignasius Fabianus Nong selaku Manajer PT. Garam Pintar Asia.

Dalam sambutannya, Ketua KSP Kopdit Pintu Air, Yakobus Jano berpesan kepada empat manajer yang dilantik untuk menjadi pemimpin yang hebat.

“Ada dua kategori pemimpin. Pemimpin hebat dan pemimpin bodoh. Jadilah pemimpin hebat,” ujar Jano.

Menurutnya, pemimpin hebat mampu menggerakkan tim atau bawahannya untuk mencapai tujuan yang telah direncanakan bersama.

Acara pelantikan ini dilakukan usai misa syukur Peluncuran Minyak Kelapa Pintu Air Rotat dan Peresmian Pintar Asia Beach Wailiti.

Romo Moses Kuremas dalam kotbahnya menekankan pentingnya rasa syukur atas rencana dan kebesaran Tuhan.

“Ini rencana Tuhan. Pintu Air tanpa Tuhan tidak bisa. Pintu Air tanpa Tuhan tidak mungkin. Karena itu kita harus bersyukur,” kata Romo Moses.

“Untuk itu, segala kegiatan, visi, dan rencana pengembangan usaha Pintu Air harus dilandasi oleh rasa syukur kepada Tuhan. Dalam Pintu Air harus ada kegembiraan. Dalam Pintu Air harus ada kedamaian. Dalam Pintu Air harus ada rasa syukur,” demikian penegasan Romo Moses.

TERKINI
BACA JUGA