Vakum Sembilan Bulan, Erik Rome Pimpin PMKRI Ende

Ende, Ekorantt.com – Setelah vakum sembilan bulan akibat konflik internal, PMKRI Ende kembali beraktivitas. Hal ini ditandai dengan terpilihnya Oktavianus Erikson Rome sebagai ketua Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Ende periode 2020-2021.

Melewati proses alot dan difasilitasi oleh Presidium Pengembangan Organisasi (PPO) PMKRI Pusat, Ewaldus Bole, konflik internal tersebut berhasil diselesaikan.

Ewaldus Bole pun melantik Erik Rome untuk menahkodai PMKRI Cabang Ende periode 2020/2021 bertempat di Margasiswa PMKRI Ende, Selasa (29/12/2020).

“Setalah pelantikan ini silahkan ketua presidium bersama pengurus melakukan advokasi untuk menanggapi persoalan sosial yang sedang terjadi,” tegas Edwaldus dalam sambutannya.

Usai pelantikan, Erik Rome mengatakan, pelantikan dirinya sebagai ketua presidium menandakan bahwa PMKRI Ende Sudah menemukan kembali eksistensinya sebagai organisasi pembinaan dan perjuangan.

“Sudah tidak ada lagi hal-hal lain yang kemudian berdampak pada vakumnya aktivitas perhimpunan dalam konteks pembinaan dan perjuangan,” kata Erik Rome.

Dirinya akan melakukan konsolidasi internal guna membenahi keretakan internal sekaligus hadir untuk menyuarakan kebenaran dan keadilan dalam konteks eksternal.

“Saya akan menghimpun kembali kader-kader yang sempat terpental dan menyuarakan persoalan-persoalan  yang menyimpang dari esensi keadilan sosial,” jelasnya.

“Terima kasih banyak kepada seluruh anggota PMKRI, baik anggota biasa maupun senior alumni yang telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menahkodai perhimpunan ini satu tahun ke depan,”terangnya menambahkan.

Sementara itu, Ketua demisioner, Firmus Rigo mengajak seluruh anggota PMKRI Ende untuk bergandengan tangan demi kepentingan kaderisasi dan perjuangan sesuai dengan apa yang termaktub dalam misi besar perhimpunan.

Momentum kevakuman PMKRI Cabang Ende, kata Firmus, mesti dimanfaatkan untuk mengevaluasi diri.

“Ingat, persaudaraan sejati itu tidak lebih rendah dari kepentingan- kepentingan apapun,” ungkapnya.

Mewakili alumni, Casimirus Bhara Bheri berharap agar ketua presidium yang baru segera melakukan konsolidasi internal dan mulai bersuara di tengah berbagai macam persoalan di daerah ini.

“Ini harus diyakini sebagai kekuatan roh dan harus dibangun dengan semangat baru yakni semangat kelahiran dan semangat damai,” tegasnya.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA