Maumere, Ekorantt.com – Peresmian Kantor KSP Kopdit Obor Mas Cabang Habibola ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wakil Bupati Sikka, Romanus Woga pada Sabtu (4/12/2021).
Hadir dalam kegiatan itu, pengurus dan tim manajemen KSP Kopdit Obor Mas, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan para anggota Cabang Habibola.
Dalam sambutannya, Wakil Ketua Pengurus KSP Kopdit Obor Mas, Daniel Daseng mengatakan Cabang Habibola akan melayani anggota di Kecamatan Doreng dan Mapitara.
Kehadiran Cabang Habibola tentu akan memudahkan anggota di dua kecamatan tersebut. Pelayanan semakin dekat, otomatis anggota mudah terjangkau, kata Daseng.
Daseng memaparkan bahwa jumlah anggota Cabang Habibola sebanyak 1.442 orang, dengan rincian anggota laki-laki sebanyak 658 orang, sedangkan anggota perempuan 784 orang. Adapun jumlah asetnya, lanjut Daseng, mencapai Rp10 miliar lebih.
Senada dengan itu, General Manajer KSP Kopdit Obor Mas, Leonardus Frediyanto Moat Lering mengatakan bahwa pembukaan cabang di sejumlah wilayah sudah dirancang secara matang dan menjadi bagian dari upaya pendekatan pelayanan kepada anggota.
“Kita siapkan tim manajemen untuk melayani anggota. Mereka akan membantu dan mendampingi anggota dalam menjalankan usahanya,” kata Frediyanto.
Lebih jauh, kata Frediyanto, tim manajemen akan memberikan akses modal sekaligus menjadi solusi pembiayaan bagi anggota yang punya usaha produktif. Tak lupa mendampingi usaha anggota itu dari sisi keuangan.
“Kita siapkan dana KUR. Anggota yang ingin mengembangkan usahanya bisa akses KUR,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Waihawa, Vitalis Julianus mengapresiasi kehadiran KSP Kopdit Obor Mas yang berdiri kokoh di Habibola. Tentu akan membangkitkan ekonomi masyarakat setempat.
Julius mengatakan, potensi ekonomi di Habibola sangat menjanjikan. Kehadiran Obor Mas diharapkan memacu semangat masyarakat untuk menggali dan mengembangkan potensi yang ada.
“Kita di sini juga dorong masyarakat supaya pakai kursi bambu. Nanti mereka beli kursi di pengrajin secara kontan dengan akses dana dari Obor Mas. Baru masyarakat cicil di Obor Mas setiap bulan,” jelasnya.