Pesona Pantai Nangabanda-Reok Jadi Tempat Rinduan Pengunjung

Ruteng, Ekorantt.com – Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) memiliki banyak destinasi wisata seperti wisata alam dan jejak wisata budaya.

Bagi Anda yang hendak berkunjung ke Manggarai, salah satu spot wisata alam yang wajib dikunjungi adalah Pantai Nangabanda.

Pantai ini terletak di Kelurahan Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Bagi yang pernah berkunjung ke sini, percayalah pesona Nangabanda jadi tempat rinduan.

Lokasi ini sebelumnya jarang diketahui, namun view-nya yang sangat instagramable dan ramai dibagikan di lini massa media sosial, sontak saja lokasi ini jadi salah satu pilihan untuk berwisata.

Pantai Nangabanda berada di bagian utara Ruteng, ibu kota Manggarai. Dari Ruteng, Anda akan menempuh perjalanan kurang lebih selama dua jam menuju pantai ini.

iklan

Jalanan yang berkelok akibat topografi yang berbukit tentu bikin Anda lelah. Tetapi, rasa lelah itu akan terbayar lunas ketika Anda sudah tiba di Pantai Nangabanda.

Tiba di sana, pengunjung tak perlu membuka isi dompet untuk membeli karcis masuk karena tidak ada pungutan alias gratis.

Pengunjung hanya siapkan uang untuk membeli makanan yang telah disediakan di beberapa tempat kuliner di sekitar pantai.

Sungguh terpesona. Pasir yang menghampar indah sungguh memanjakan mata, membuat pengunjung ingin segera melepaskan alas laki dan menyusuri garis pantai ini.

Suasana pun jadi lengkap ketika Anda bersama pasangan duduk di tenda yang telah disiapkan warga sembari mendengar gemuruh ombak menderu yang berlomba menuju bibir pantai.

“Tempat ini bagus, Kak,” kata Kein salah satu pengunjung yang datang dari Ruteng kepada Ekora NTT saat bertemu di lokasi, Selasa (3/5/2022).

Kein mengaku, dirinya berkunjung ke tempat ini karena mendengar cerita dari sahabatnya bahwa di Reok bukan hanya Pantai Ketebe dan Torong Besi, tapi ada juga Pantai Nangabanda.

“Makanya hari ini kami datang berkunjung ke Nangabanda,” ujarnya dengan santai.

Pilihan foto terbaik untuk wisatawan/ekorantt.com

Sementara Elma, salah satu pengunjung lain mengaku betah ketika berkunjung ke tempat ini. Apalagi jika datang dengan keluarga untuk berekreasi.

Namun, Elma mengharapkan kepada wisatawan yang berkunjung ke Pantai Nangabanda agar tetap menjaga kebersihan seperti membuang sampah pada tempatnya.

“Tumpukan sampah di pinggir pantai yang bikin rusak. Semoga setiap pengunjung punya inisiatif untuk menjaga kebersihan pantai ini,” pungkasnya.

Bagi Anda yang belum berkunjung ke tempat ini, ayo buruan atur jadwalmu. Tempat ini banyak spot-spot yang menarik untuk berselfi ria atau pun foto bersama.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA