Wisata Terbaik Pintar Asia Beach di Maumere, Pilihan untuk Semua Kalangan

Maumere, Ekorantt.com – Salah satu rekomendasi tempat wisata terbaik di Kabupaten Sikka adalah Pintar Asia Beach.

Pantai ini berada di Jl. Raya Maumere-Magepanda, Kelurahan Hewuli, Kecamatan Alok Barat, di mana jarak tempuh dari Kota Maumere sekitar 15 menit pakai kendaraan roda dua maupun roda empat.

Jika Anda sedang bergerak menuju Magepanda atau ke jalur utara, maka Pintar Asia Beach tampak di pinggir jalan, dengan sedikit desain natural, simple, dan tentunya menarik.

Adapun buah-buah kelapa tua menjadi hiasan warna-warni sebagai tiang di kiri-kanan jalan masuk menuju titik utama dari Pintar Asia Beach.

Pada Kamis, (5/5/2022), Ekora NTT akhirnya menyambangi lagi tempat tersebut dan bersua dengan Stefanus Wona, manajer Pintar Asia Beach. 

Kala ditanya tentang bagaimana perkembangan jumlah wisatawan pada bulan Mei, Stefanus bilang sejak 1-4 Mei 2022, pengunjung atau wisatawan mengalami peningkatan yang signifikan. 

“Jumlah wisatawan mengalami peningkatan, kita lihat dari pemasukan, karena dari tanggal 1, 2, dan 3 kemarin puncaknya, sehingga kami kewalahan karena semua lopo sudah terisi,” katanya. 

Stefanus bilang, cukup banyak pengunjung yang di-pending, bahkan ditolak karena kurangnya fasilitas lantaran padatnya wisatawan yang berkunjung ke Pintar Asia Beach. 

Stefanus Wona, manajer Pintar Asia Beach saat berbincang dengan Ekora dan seorang wartawan Kompas, Kamis (5/5/2022).

Sementara itu, Stefanus mengungkapkan jumlah wisatawan sejak tanggal 1-4 Mei 2022 di mana pada tanggal 1 total wisatawan dewasa 2395 dan anak-anak 274, tanggal 2 1895 dewasa dan 154 anak-anak. 

Pada tanggal 3 Mei, lanjutnya, ada 3444 dewasa dan 366 anak-anak, sedangkan tanggal 4 terhitung 1290 dan 172 anak-anak. 

“Ada peningkatan drastis pada hari ketiga, saat itu kami cukup kewalahan pada Lebaran hari ketiga. Semua fasilitas sudah terpakai, karena itu kami terpaksa menolak sejumlah pengunjung yang datang,” katanya. 

Ketika berbicara soal pendapatan selama liburan Lebaran, Stefanus menerangkan, kisaran pendapatan mencapai Rp40.000.000-Rp50.000.000.

“Pendapatan yang kita terima hampir Rp50 juta selama empat hari ini. Ini capaian yang luar biasa. Saya pikir ini menjadi awal bangkitnya industri pariwisata ke depan,” ujarnya, Kamis (5/5/2022).

Bicara tentang jumlah pengunjung atau wisatawan secara keseluruhan, terang Stefanus, jika dilihat dari tiket yang terjual, sekitar 2000-an wisatawan dengan latar belakang mereka adalah kelas menengah. 

Sementara itu, Jofan Klaudius, Manajer Cafe Pintar Asia Beach mengatakan, menu-menu terbaik di cafe disiapkan berdasarkan selera masyarakat. 

“Kalau kita ada makanan, minuman, ada makanan berat dan ada makanan ringan, snack ada steek pisang, kentang goreng, makanan berat ada ikan kuah asam, ikan bakar, dan lain-lain,” jelas Jofan. 

Jofan bilang, ada 40 menu makanan dan minuman yang diprioritaskan, ke depannya akan ditambahkan berdasarkan permintaan juga pengamatan pihak cafe. 

Sementara pendapatan terbesar untuk menu, kata Jofan, ada ikan kuah asam, ikan bakar, juga air kelapa segar dari kelapa muda. 

Lelaki muda yang punya segudang pengalaman selama 7 tahun di Jawa ini berharap, para wisatawan yang belum tahu Pintar Asia Beach supaya boleh bergegas mencari sensasi terbaik dengan berwisata ke Pintar Asia Beach. 

Tidak hanya itu, Ucy, seorang guru di Maumere mengatakan, ia bersama teman-teman suka dengan Pintar Asia Beach karena di dalamnya ada banyak pilihan untuk foto, lopo-lopo dari bambu, dan lain-lain. 

“Kami senang sekali, tiket masuk hanya 5.000 saja, lalu pantainya sangat indah. Di sini, bersih sekali. Tidak seperti di tempat lain,” kata Ucy. 

Teman Ucy, Agnes dari Ilegetang juga mengapresiasi soal pelayanan kepada para pengunjung yang luar biasa lantaran ada cafe dengan menu-menu terbaiknya. 

Hal lain ditambahkan pula oleh Lince bahwa sangat penting untuk tiket masuk pada hari-hari tertentu bisa mendapatkan diskon dari pengelola. 

“Saya anggota Kopdit Pintu Air, kalau bisa pada hari-hari tertentu ada diskon,” ungkap Lince sambil tertawa. 

Tentang itu, Stefanus Wona menanggapi, pihaknya sedang memikirkan soal diskon untuk pengunjung; tentu, kata Stefanus, setelah ada penambahan fasilitas dan perbaikan hal-hal yang masih kurang.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA