PPBI Flotim Akan Gelar Pameran Bonsai, Dua Kelas Dilombakan

Larantuka, Ekorantt.com – Perhimpunan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Flores Timur akan menggelar pameran lokal bonsai di Taman Kota Feliks Fernandez Larantuka pada 22-27 Agustus 2022.

Pameran dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77 ini akan dilombakan dua kelas bonsai.

Ketua PPBI Cabang Flores Timur Yoakim da Santo menyebutkan ada perlombaan bahan (bonsai) kelas setengah jadi atau prospek dan lomba kelas jadi.

“Yang nantinya akan dinilai oleh juri PPBI Nasional,” jelas Yoakim melalui pesan singkat, Senin pagi.

Jenis dan jumlah bonsai yang akan dilombakan diutamakan bahan atau tanaman lokal dan jumlahnya diperkirakan lebih dari 200 bonsai.

Hal ini dimaksudkan untuk memperkenalkan tanaman lokal sebagai pontensi yang tersembunyi di dunia bonsai, seperti tanaman Kurukusu (bahasa Ende-Lio) dari wilayah Ende dan sekitarnya, serta Asam Tanjung yang tersebar di seluruh wilayah Flores daratan.

Yoakim menerangkan pameran yang rencananya akan berlangsung sepekan ini, akan diisi dengan sarasehan dan demo bonsai oleh juri Nasional guna meningkatkan pengetahuan dan keterampilan bagi peserta pameran.

Dengan adanya pameran ini, ia berharap dapat mendorong generasi muda untuk berkarya di dunia bonsai dan sebagai upaya cinta lingkungan serta pelestarian alam.

Selain itu, tentunya dapat membantu meningkatkan ekonomi pegiat bonsai khususnya serta memerkenalkan potensi tanaman lokas ke dunia bonsai.

Yoakin berkata, pameran ini juga bertujuan sebagai bentuk pembelajaran akan pemahaman akan seni bonsai dan peningkatan kualitas diri bagi pegiat bonsai.

Sebab, kualitas dan kematangan bonsai yang dilombakan akan nampak saat hasil penjurian.

“Tahun ini pameran yang kami laksanakan hanya bersifat lokal dan ke depannya kami akan menggelar pameran Nasional sesuai semua tahapan yang ada di PPBI,” kata Yoakim menandaskan.

 

spot_img
TERKINI
BACA JUGA