Bajawa, Ekorantt.com – Anggota DPR RI Julie Sustrisno Laiskodat kembali menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada kelompok tani di Kabupaten Ngada.
Sebanyak 24 unit alsintan diberikan kepada kelompok tani. Puluhan peralatan pertanian tersebut merupakan hasil perjuangannya sebagai anggota DPR RI.
“Saya berharap alat dan mesin pertanian ini harus dijaga, dimanfaatkan sebaik mungkin. Jika ini bisa dimaksimalkan tentunya ada dampak positif peningkatan pendapatan baik bagi kelompok maupun masyarakat secara umum,” ujarnya, Selasa (13/9/2022).
Pada kesempatan itu Julie juga memberi pemahaman kepada para petani yang hadir tentang ketahanan pangan mandiri.
Menurutnya, hal tersebut sangat penting karena saat ini dunia sedang dihadapi berbagai pesoalan akhir-akhir ini.
Julie mengatakan pangan adalah kebutuhan pokok yang harus dijaga untuk masa yang akan datang, sehingga terciptanya ketahanan pangan mandiri.
“Lumbung pangan itu ada di NTT, iya kan. Tinggal masyarakat diberi pemahaman untuk ketahanan pangan mandiri mereka, contohnya kebutuhan pokok misalnya bawang, sayur dan cabe. Jangan mau beli cabe juga kita beli dari luar,” ungkapnya.
Ia menambahkan bantuan alat pertanian yang diberikan tersebut merupakan modal bagi para petani untuk menjaga ketahanan pangan mandiri bagi masyarakat khususnya petani.
Salah satu petani Yustina Mude menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan anggota DPR RI tersebut. Ia juga berterima kasih karena mendapat bantuan satu unit pompa air.
“Pompa air sangat membantu kami untuk mengairi kebun hortikultura kami, terima kasih bunda Julie,” ungkapnya.
Hadir pula pada kesempatan tersebut, anggota DPR Propinsi NTT Alexander Ofong, Elpi Perera, anggota DPRD Kabupaten Ngada dari Partai Nasdem Kabupaten Ngada Yohanes Mari, Moses Jala Watu, dan Yosep Be’i.