Panitia Kecewa Bupati Ngada Tidak Hadir Saat Festival Ekologi Flores

Bajawa, Ekorantt.com – Panitia Pelaksana Ferstival Ekologi Flores menyampaikan kekecewaannya atas ketidakhadiran Bupati Ngada Andreas Paru dalam pembukaan kegiatan tersebut, Jumat (14/10/2022).

Emanuel Djomba mengatakan, sejak direncanakan pelaksanaan kegiatan tersebut, pihaknya berharap kehadiran orang nomor satu Kabupaten Ngada untuk bisa berdiskusi dan menghasilkan kebijakan tentang lingkungan.

“Sebenarnya kita sangat mengharapkan kehadiran bupati untuk sama-sama berdiskusi tentang lingkungan,” ujarnya.

Menurutnya, kehadiran bupati diperlukan sebagai penentu kebijakan yang bisa menjaga keberlangsungan kehidupan manusia dan alam. Sebaliknya, pihaknya tidak berharap akan bantuan finansial untuk menunjang kegiatan itu.

“Festival ekologi memang sebuah perayaan tapi lebih pada perayaan keprihatinan dan keresahaan atas kerusakan lingkungan,” tandasnya.

Emanuel menguraikan, saat ini bumi dan alam tidak dalam kondisi baik-baik yang mana masih banyak terjadi kebakaran hutan, pembakaran liar, kekuarangan mata air dan pemburuan satwa liar.

Staf Ahli Bupati Ngada, Todies Re’o menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati Andreas pada kegiatan tersebut. Saat bersamaan, Bupati Andreas mengikuti perayaan pesta perak di Paroki Boba, kata Todies.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA