Peduli Pendidikan, Polisi di Ngada Bantu 60 Lembar Seng ke MTs Darussalam Maumbawa

Bajawa, Ekorantt.com – Polres Ngada melalui Satuan Bimnas menyerahkan bantuan 60 lembar seng kepada Madrasah Tsanawiyah (MTs) Darussalam Maumbawa di Desa Kezewea, Kecamatan Golewa Selatan, Selasa.

Bantuan seng tersebut diserahkan langsung oleh Kanit Bhabinkamtibmas Aipda Juhari Ahmad dan Kanit Bintibsos Bripka Ricky Polin.

Juhari mengatakan seng tersebut untuk memperbaiki atap bangunan sekolah yang selama ini bocor, yang kelak bisa mengganggu aktivitas belajar mengajar saat musim hujan.

Aksi sosial itu wujud kepedulian Polri terhadap lembaga pendidikan di wilayah hukum Polres Ngada.

Kepala MTs Darussalam Maumbawa Mashur Saudin Jani menyampaikan apresiasi atas kepedulian Polres Ngada pada dunia pendidikan.

“Terimakasih kepada Bapak Kapolres Ngada, Bapak Kasat Binmas Polres Ngada dan jajarannya, yang mana sudah membantu dunia pendidikan dengan menyumbangkan 60 lembar seng guna rehab atap kelas belajar yang sudah rusak,” kata Mashur.

Kepala Desa Kezewea Man Haji Bamoro memberi apresiasi kepedulian polisi terhadap pendidikan di wilayah desa itu. Dalam pernyataannya, ia menyambut baik apa yang sudah dilakukan oleh Polres Ngada.

“Dengan adanya bantuan seng dapat meringankan beban pekerjaan di MTs,” ujarnya.

Hadir juga pada kesempatan tersebut Polsek Golewa Aipda Yohanes P. Nawa, Kanit Bintibsos Bripka Riki Polin, Bhabinkamtibmas Desa Bripka Jemsi N. Boys, dan Bhabinkamtibmas Desa Were 2 Briptu Andi Waru.

TERKINI
BACA JUGA