Ende Kirim 275 Atlet Ikuti Porprov NTT di Kupang

Ende, Ekorantt.com – Kabupaten Ende mengirim 275 atlet untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) NTT tahun 2022 yang digelar di kota Kupang.

Tim Ende akan mengambil bagian dalam 15 cabang olahraga dari total 24 cabang yang dipertandingkan.

Ketua Tim Kabupaten Ende Yulius Cesar Nonga menegaskan target Kabupaten Ende dalam turnamen Porprov NTT kali ini merebut 20 emas.

“Dari kualitas altlet yang kita miliki, kita target 20 emas dan bisa masuk tiga besar,” ujar Ketua Komisi II DPRD Ende tersebut.

Bupati Ende Djafar Achmad meminta para atlet untuk tampil prima dan menjaga sportivitas dalam setiap lomba dan tanding.

Kepada para atlet, Bupati Djafar berjanji akan memberikan reward jika berhasil meraih medali dalam Porprov tahun 2022.

“Main yang bagus. Dan selalu jaga sikap sportivitas,” ungkap Djafar.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA