Ende, Ekorantt.com – Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Kopdit Karya Duta menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2022 di Audotorium Hotel Flores Mandiri Ende pada Minggu (5/3/2023).
Mengusung tema “Memperkokoh Komitmen Aksi: Meningkatkan Produktivitas dan Soliditas Kerja dengan Menerapkan Standar Kinerja Utama Manajemen” mengantar iklim perkoperasian yang sehat dan dapat menjadi sokoguru ekonomi anggota.
Ketua Pengurus KSP Kopdit Karya Duta Fransiskus X.Tiro mengatakan sejak berdiri 30 tahun silam, Kopdit Karya Duta terus membenah diri menerapkan prinsip dan semangat gotong royong bagi anggota serta memperkuat manajemen organisasi yang profesional dan transparan.
Kopdit Karya Duta lahir dalam semangat kasih yang digagas oleh para pegawai kantor Departemen Agama Kabupaten Ende. Oleh karenanya, para anggota dapat mengakses modal usaha untuk kemandirian ekonomi.
Hingga tahun 2023, tercatat 2.138 orang anggota KSP Kopdit Karya Duta dengan modal mencapai Rp15 miliar.
“Kita bersyukur, koperasi ini tetap eksis dan sehat. RAT ini sebagai momentum evaluasi dan sekaligus memilih pengurus dan pengawas periode 2023-2025,” ujar Fransiskus.
Sementara itu, Kepala Kantor Departemen Agama Kabupaten Ende, Nikolaus Nuka menegaskan, kekuatan koperasi berada di tangan seluruh anggota.
Nikolaus menerangkan, prinsip koperasi sehat adalah adanya partisipasi dan evaluasi serta keanggotaan bersifat sukarela dan terbuka.
Pengelolaan dilakukan secara demokratis. Pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU) dilakukan secara adil sebanding dengan besarnya jasa usaha masing-masing anggota.
“Koperasi yang sehat ditandai dengan adanya Rapat Anggota Tahunan. Koperasi itu harus beroperasi setidaknya satu tahun buku. Aspek permodalan koperasi juga harus menunjukkan aktiva produktif,” ungkap Nikolaus.
Salah satu anggota KSP Kopdit Karya Duta, David Mosar mengaku Koperasi Karya Duta menjadi pendukung investasi usahanya.
“Saya sudah pinjam Rp700 juta untuk pengembangan usaha. Jujur koperasi ini sangat membantu permodalan. Asal kita bertanggungjawab dan mengelola usaha dengan baik,” terang David.
RAT KSP Kopdit Karya Duta dihadiri Ketua Pengawas Ferry Markus Wasa, manajer Marsiana Rosalinda serta unsur manajemen dan ratusan anggota.