Jakarta, Ekorantt.com – Kopdit Pintu Air menjadi satu satunya koperasi di Indonesia yang sukses meraih Penghargaan Indonesia Awards 2023 yang selenggarakan oleh iNews Media Group.
Kopdit Pintu Air sukses meraih piala Indonesia Awards 2023 pada kategori Excellent Awards for Strategic Initiative atas inisiatif dalam mengembangkan strategi percepatan pengembangan koperasi unggul di tanah air.
Piala penghargaan itu diterima langsung oleh Ketua Pengurus Kopdit Pintu Air, Yakobus Jano, pada malam penganugerahan Indonesia Award 2023 di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta, Kamis, 31 Agustus 2023.
Kopdit Pintu Air ini berdiri sejak 1995, dan Yakobus Jano menjadi salah seorang perintis bersama 49 orang rekan lainya hanya bermula dari sebuah kelompok arisan saja.
Secara perlahan tahun demi tahun berjalan seiring berjalanya waktu jumlah anggota terus bertambah. Bahkan untuk memudahkan pelayanan kini telah didirikan 59 kantor cabang dan 12 kantor cabang persiapan yang tersebar di sejumlah kota di Indonesia.
Tidak berhenti disitu saja, koperasi itu memiliki kemampuan berinovasi serta daya tanggap menangkap peluang. Melalui keputusan Rapat Anggota Tahunan (RAT) disepakati untuk mendirikan anak perusahaan untuk mengembangkan sektor riil melalui kemudahan spin off yang dibolehkan pemerintah.
Sejumlah sektor riil yang dikembangkan itu menjadi media belajar bagi para pendamping dan anggota yang berkeinginan mengembangkan usaha seturut potensi suatu daerah untuk dikembangkan secara profesional karena dipastikan memperoleh hasil yang baik.
Hingga saat ini, Kopdit Pintu Air telah menjadi salah satu koperasi kredit terbesar di Indonesia. Kopdit Pintu Air saat ini secara nasional memiliki anggota sekitar 300 ribu lebih orang dengan total aset Rp1,88 triliun.
Kopdit Pintu Air ini berpusat di Desa Ladogahar, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, menuturkan Indonesia Awards 2023 merupakan bentuk penghormatan tertinggi kepada tokoh di tanah air yang mempunyai kepekaan dan perhatian serta tanggap pada berbagai bidang, seperti olahraga, pemerintahan, kesejahteraan warga masyarakat, dan dunia hiburan.
Penghargaan ini sebagai bentuk pengakuan kepada individu-individu yang telah berdedikasi kepada bangsa dan negara melalui profesinya masing-masing.
Ia berharap dengan adanya pemberian penghargaan ini iNews dapat menjadi pendamping dalam mengembang sesuatu yang baik untuk masyarakat Indonesia.
“Mudah-mudahan iNews Media Group bisa menjadi pendamping yang baik untuk masyarakat Indonesia dalam menyajikan news, dalam berbagai bentuk,” ujar Hary.
Hadir pada acara tersebut Direktur Pemberitaan MNC Group Prabu Revolusi, Direktur Sales dan Marketing iNews Media Group Esmal Diansyah, Programming, Production and Content Acquisitions Director MNC Vision Networks Endang Mayawati, Direktur Programming iNews Khoiril Alam, serta Ganjar Pranowo.
Acara turut dihadiri sejumlah Menteri RI, diantaranya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.