Kopdit Mawar Moe Ingin Hasilkan Karyawan Berintegritas dan Berkarakter

Ruteng, Ekorantt.com – KSP Koperasi Kredit (Kopdit) Mawar Moe ingin menghasilkan karyawan yang berintegritas dan berkarakter.

Untuk mewujudkan keinginannya, koperasi yang berbasis di Ruteng, ibu kota Kabupaten Manggarai itu menggelar pelatihan untuk 17 karyawannya.

Pelatihan digelar di Aula KSP Kopdit Mawar Moe di Jalan Van Bekkum, Kelurahan Bangka Nekang, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Jumat, 15 September 2023.

Manajer KSP Kopdit Mawar Moe Maria Debi Minarni menjelaskan, kegiatan pelatihan bertujuan untuk membentuk karyawan yang berintegritas dan berkarakter baik.

Manajemen Kopdit Mawar Moe mengharapkan lewat pelatihan para karyawan mampu memberikan kontribusi dalam kemajuan lembaga, sehingga semakin kokoh dan berkembang.

“Tujuan lainnya yakni membantu karyawan berperilaku kerja dengan penuh integritas dan loyalitas,” kata Minarni.

Menurut dia, karyawan memiliki peran yang sangat penting demi terwujudnya visi, misi, dan tujuan KSP Kopdit Mawar Moe. Karena itu, karyawan mesti berkarakter baik.

“Karakter seseorang sangat berpengaruh terhadap kehidupannya di mana saja, kapan saja, dan bagi siapa saja, termasuk dalam pekerjaan,” ujarnya.

Untuk mencapai tujuan itu, karyawan tentu saja dilatih secara terus-menerus. Sebab karakter bukan sesuatu yang instan didapatkan, tetapi melalui proses yang panjang.

Minarni bilang, salah satu proses pembentukan karakter dalam lembaga Mawar Moe adalah dengan cara mengenal tantangan-tantangan psikologis ketika berhadapan dengan tugas penagihan di lapangan serta cara mengatasinya.

“Untuk pengelola atau karyawan perlu belajar bersama mengenal tantangan, lalu berbagi tentang mengatasinya,” jelasnya.

Terpisah, Fasilitator KSP Kopdit Mawar Moe, Jefrin Haryanto berkata, kegiatan pelatihan dilakukan untuk penguatan kapasitas karyawan. Dan, lanjut dia, pelatihan dibuat secara reguler.

Dalam kesempatan itu, Jefrin menyentil banyak hal kepada karyawan, di antaranya tentang budaya kerja, motivasi, dan selalu berpikir besar.

“Yah, agar selalu di-upgrade pemahamannya tentang perusahaan,” kata Jefrin.

Menurutnya, perkembangan satuan kerja koperasi sangat pesat. Pengelolanya mesti mulai beradaptasi dengan perubahan-perubahan tersebut.

“Setiap organisasi punya budaya kerja masing-masing. Sehingga dengan begini karyawan sudah tahu budaya kerja mereka,” katanya.

Jefrin berharap, para karyawan mampu mengaktualisasikan spiritualitas Kopdit Mawar Moe dan nilai-nilai di dalamnya. Itulah menurut dia, yang membedakan Mawar Moe dengan lembaga lain.

Ia berpandangan bahwa tantangan koperasi lima tahun lalu pasti berbeda dengan lima tahun yang akan datang. Sebab itu, para karyawan harus disiapkan untuk berani menghadapi tantangan.

“Karena manajemennya adalah roh koperasi, maka mereka juga jadi motor yang harus selalu dicas. Sehingga memiliki semangat yang selalu baru,” tutupnya.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA