Sosialisasi Zona Integritas, BPN Sikka Komitmen Wujudkan Wilayah Bebas Korupsi

Maumere, Ekorantt.com – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Sikka mengadakan sosialisasi pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBM) di aula Kantor BPN Sikka pada Senin, 4 Desember 2023.

Kepala BPN Sikka, Faizin mengatakan, sejak tahun 2020, Kantor BPN Sikka telah mencanangkan pembangunan zona integritas secara internal maupun eksternal di wilayah Kabupaten Sikka.

Faizin memaparkan lima langkah strategi dalam membangun zona integritas.

Pertama, komitmen pelaksanaan reformasi birokrasi. Pimpinan dan karyawan melaksanakan reformasi birokrasi dan menularkan semangat dan visi yang sama.

Kedua, kemudahan pelayanan. Ini diwujudkan dengan menyediakan fasilitas lebih baik dan semangat hospitality demi kepuasan publik. 

Ketiga, program yang menyentuh masyarakat. Ini diwujudkan dengan membuat program yang membuat unit kerja lebih dekat ke masyarakat sehingga masyarakat merasakan kehadiran unit kerja tersebut.

Keempat, monitoring dan evaluasi. Melakukan pemantauan dan evaluasi berkelanjutan untuk memastikan bahwa program yang sedang dijalankan tetap di jalurnya.

Kelima, manajemen media. Menetapkan strategi komunikasi untuk memastikan bahwa setiap aktivitas dan inovasi perubahan yang telah dilakukan diketahui oleh masyarakat.

Faizin juga menyampaikan beberapa inovasi pelayanan pertanahan dari Kantor Pertanahan Sikka, antara lain, Monalisas (Monitoring Peminjaman Alat GPS Geodeti Kantor Pertanahan Sikka) yang bertujuan untuk membantu monitoring keberadaan alat ukur dan kelengkapannya serta mempermudah proses peminjaman alat ukur oleh petugas ukur.

Inovasi lainnya yakni aplikasi Wakasih (Warkah Kantor Pertanahan Sikka) yang merupakan aplikasi peminjaman arsip dokumen warkah secara digital. Ada juga inovasi Go Lantah Jetar (Layanan Pertanahan Jemput-Antar).

“Ini merupakan inovasi layanan pertanahan yang dimaksudkan untuk membantu masyarakat yang sibuk tidak ada waktu untuk mengurus sertifikat hak atas tanahnya, orang-orang lansia yang terbatas mobilitasnya, masyarakat awam yang tidak mengetahui cara mengurus sertifikat hak atas tanah,” jelasnya.

Untuk pencanangan tahun 2024, Faizin mengajak seluruh pegawai Kantor BPN Sikka untuk mendukung pembangunan zona integritas menuju wilayah WBK dan WBBM.

“Kami memohon bantuan dari semua pihak baik dari staf kantor BPN maupun stakeholder terkait seperti notaris, wartawan, dan lainnya. Karena tanpa bantuan dan dukungan tentunya kita akan mendapat penilaian yang tidak baik,” ujarnya.

Faizin berharap seluruh pegawai mampu meningkatkan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan berkomitmen menolak segala bentuk korupsi dan gratifikasi. 

Tidak hanya itu, Faizin sendiri akan berkomitmen dengan sungguh untuk membangun zona integritas menuju WBK dan WBBM.

“Harapan kami penilaian tahun 2023 untuk tahun 2024 ini kami juga mendapatkan nilai terbaik. Kemarin, kami pertahankan untuk tujuh jenis pelayanan itu selalu rangking lima besar. Artinya pelayanan tidak pernah terlambat dari batas waktu,” pungkasnya.

TERKINI
BACA JUGA