Grasiana Andeja, Peminjam Jempola yang Berniat Lunasi Angsuran Lebih Cepat

Maumere, Ekorantt.com – Adalah Grasiana Andeja ibu rumah tangga yang bermukim di Dusun Ona, RT/RW:07/03, Kelurahan Hewuli, Kecamatan Alok Barat, kabupaten Sikka, NTT merupakan satu dari 13 orang anggota penerima pinjaman Jempola dari Kopdit Pintu Air

Bagi ibu dengan tiga orang anak itu, hari Senin, 29 Januari 2024 adalah hari yang sangat istimewa dalam hidupnya.

Diakuinya bahwa hari itu menjadi hari bagi dirinya mendapatkan berkat untuk menata kehidupan ekonomi keluarganya setelah dia tercatat sebagai penerima pinjaman Jempola.

Melalui pinjaman yang terimanya itu bakal digunakan untuk usaha menenun pada siang hari dan ketika hari menjelang malam Grasiana berjualan ikan bakar di pinggir jalan Maumere menuju Kecamatan Magepanda.

Hal ini ia lakukan guna membantu menambah pendapatan suaminya Frumensius Sanda yang berprofesi sebagai tukang bangunan.

“Saya berniat dengan pinjaman ini saya akan berusaha sebaik mungkin, membayar secara teratur dan berusaha membayar lebih biar lekas lunas. Sehingga bisa mendapat kepercayaan dari Pintu Air,” tutur Grasiana.

Menjawab media ini mengapa mesti membayar lebih besar dan cepat lunas, Grasiana menjawab singkat agar mendapatkan kepercayaan dan ingin dapat pinjaman lebih besar lagi ke depannya.

Grasiana bertekad akan membuat tempat untuk pengkat rambut. Karena usaha ini dinilainya sangat menjanjikan, sekaligus membuka lapangan kerja bagi anaknya.

Meski sibuk mengurus usahanya, Grasiana juga merangkap sebagai ketua kelompok untuk titik Ona dengan jumlah anggota mencapai 26 orang.

Terkait peristiwa pencairan pinjaman Jempola yang juga terjadi bagi anggota kelompoknya, Grasiana mengaku sangat senang. Sebab semua anggota yang direkrutnya telah menerima pinjaman.

“Saya sampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen Kopdit Pintu Air yang telah memberikan kepercayaan kepada  kami,” ujar Grasiana.

Ia memuji proses pelayanan yang begitu cepat, mulai dari tahap sosialisasi, ferifikasi sampai pada tahan pencairan tidak membutuhkan waktu lama. Anggotanya pun tidak cemas menunggu terlampau lama dan beralih pinjam ke lembaga keuangan lain.

Yulianus Avitus sebagai staf SPI Kopdit Pintu Air Cabang Maumere mengaku Grasiana adalah sosok ibu rumah tangga yang sangat luar biasa.

“Dia orang yang rela berkorban, hal ini dibuktikan dengan dengan bagaimana Grasiana mampu mengorganisasi sejumlah ibu-ibu di lingkungannya supaya dapat bergabung menjadi anggota,”tambah Yulianus.

Menurut Yulianus, hal itu dapat terjadi karena Grasiana sungguh memahami ketika mereka dapat mengakses pinjaman Jempola pada kesempatan yang sama mereka telah mendapatkan perlindungan baik sakit maupun  kematian. Sebab, Kopdit Pintu Air akan memberikan jaminan Solkes dan Silduka.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA