Aset dan Anggota Bertambah, Kopdit Sangosay Dorong Kemandirian Ekonomi Lokal

Bajawa, Ekorantt.com – Aset Kopdit Sangosay mengalami peningkatan tiga tahun terakhir. Demikian pula anggota terus bertambah dari waktu ke waktu.

Melansir laporan pertanggungjawaban pengurus pada Rapat Anggota Tahun 2023, pada tahun buku 2021, aset Kopdit Sangosay mencapai Rp1.004.859.765.397, lalu bertambah menjadi Rp1.097.590.879.251 pada tahun buku 2022.

Pada tahun buku 2023, aset Kopdit Sangosay kembali bertambah menjadi Rp1.198.086.147.588

Kinerja positif ditunjukkan juga lewat peningkatan jumlah anggota, dari 111.163 orang pada tahun buku 2022 menjadi 132.130 orang pada tahun buku 2023.

Ketua Kopdit Sangosay, Petrus E. Y. Ngilo Rato mengingatkan pengelola dan anggota untuk tetap menumbuhkan semangat kebersamaan dalam meningkatkan aset pada tahun 2024.

“Kami yakin bahwa dengan kekuatan yang dimiliki oleh anggota kami dan komitmen untuk menjalankan prinsip-prinsip koperasi, kami akan mampu mengatasi segala rintangan dan mencapai kesuksesan bersama,” ujarnya.

Petrus optimis Kopdit Sangosay berada dalam rel untuk memperkuat kemandirian ekonomi lokal. Hal itu dilakukan melalui pelayanan keuangan, pelatihan, pendampingan, dan penggalangan modal.

“Dengan pendekatan inklusif, Kopdit Sangosay berupaya memastikan bahwa setiap anggota dapat merasakan manfaat dari keberadaan koperasi,” jelasnya.

Sementara Bupati Ngada, Andreas Paru mendorong anggota Kopdit Sangosay memanfaatkan pinjaman untuk kegiatan produktif demi meningkatkan ekonomi keluarga.

“Saya membayangkan 132 ribu, tidak usah banyak, ambil 10 juta saja, itu satu triliun lebih, uang akan berputar di NTT,” jelasnya.

Menurutnya, keberadaan Kopdit Sangosay memberikan dampak yang luar biasa bagi pergerakan ekonomi daerah. Karena itu, ia mengajak pengurus, manajemen, dan pengawas untuk menjaga kepercayaan anggota

“Perlu adanya inovasi dari pengurus dan manajemen untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat,” tegasnya.

Menurutnya, aktivitas koperasi kredit dimengerti secara sederhana yaitu anggota menabung, meminjam, dan meminjam untuk usaha produktif dalam upaya meningkatkan ekonomi. Bila hal tersebut dijalankan secara baik pasti “anggota kuat, dan koperasi menjadi tangguh.”

spot_img
TERKINI
BACA JUGA