Kapal Arka Kinari Akan Singgah di Maumere, Kampanyekan Isu Perubahan Iklim

Untuk diketahui, tim Arka Kinari memiliki sembilan orang kru dan akan tinggal di Sikka selama 10 hari.

Maumere, Ekorantt.com – Kapal klasik bertenaga angin dan matahari Arka Kinari akan menyinggahi Pelabuhan Lorens Say Maumere pada Jumat, 21 Juni 2024.

Kapal milik seniman Grey Filastine (Amerika-Spanyol) dan Nova Ruth (Indonesia) ini membawa misi untuk mengampanyekan isu perubahan iklim.

Demikian penjelasan salah satu kru Arka Kinari, Raka dalam rapat koordinasi di ruang rapat Sekda Sikka pada Kamis, 20 Juni 2024.

Dijelaskan bahwa Arka Kinari berkeliling dunia untuk mengampanyekan berbagai isu global yang penting bagi kehidupan umat manusia, melalui konser musik dan film.

iklan

Pada tahun 2024, kata Raka, pihaknya fokus mengangkat isu perubahan iklim yang tentu saja berdampak pada krisis air minum dan krisis pangan global yang kini terasa di hampir semua belahan dunia.

“Tentunya kami mendukung misi sosial dan peduli lingkungan menjadi isu yang dikampanyekan,” kata Raka.

Sementara itu, Penjabat Sekda Sikka, Margaretha Movaldes Da Maga Bapa atau Femi Bapa mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sikka menyambut baik kunjungan para seniman dan pegiat lingkungan dengan suguhan konser musik dan kegiatan seni lainnya.

“Untuk bersama pemerintah dan masyarakat kita promosi Kabupaten Sikka di seluruh dunia, ” kata dia sembari menyampaikan usaha pemerintah untuk mengajak semakin banyak wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara datang ke Sikka.

Untuk diketahui, tim Arka Kinari memiliki sembilan orang kru dan akan tinggal di Sikka selama 10 hari.

Mereka akan mengadakan konser di atas kapal di Pelabuhan L. Say Maumere, Sabtu, 22 Juni malam. Kemudian, tim Arka Kinari akan mengunjungi sejumlah spot wisata hingga berakhir dengan acara bakar ikan bersama di Pintar Asia Beach, Kecamatan Alok Barat.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA