Tokoh Masyarakat Alor Targetkan 80 Ribu Suara untuk Paket Siaga di Pilkada NTT

Yusak mendoakan Petrus Kamlasi terpilih menjadi gubernur NTT sehingga banyak orang yang bisa ditolong

Kalabahi, Ekorantt.com – Dukungan terhadap Simon Petrus Kamlasi dan Andreas Garu atau Paket Siaga terus mengalir dari berbagai daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Simaun Abdulah, seorang tokoh masyarakat di wilayah Sawah Lama, Kabupaten Alor, tidak mau tanggung-tanggung untuk mendukung Paket Siaga dalam perhelatan Pilkada pada November 2024 mendatang.

“Kita targetkan 80 ribu suara dari Alor untuk Paket Siaga. Waktu Pileg kemarin daftar pemilih tetap Alor ada 121 ribu dan untuk Pilgub nanti, kami berikan 80 ribu untuk Paket Siaga,” ujarnya saat bertemu bakal calon gubernur NTT Simon Petrus Kamlasi di Sawah Lama, Kabupaten Alor, Selasa, 18 September 2024.

Sementara dalam orasi politiknya, Petrus Kamlasi merasakan aura kemenangan saat menyaksikan sambutan hangat dari masyarakat. Dia pun memohon dukungan dari masyarakat Kabupaten Alor.

Alor, kata dia, memiliki hasil bumi melimpah. Karena itu, pemerintah harus memihak pada nasib petani sehingga tidak dirugikan oleh permainan harga di pasaran. Bahkan, pemerintah mesti mengembangkan industri olahan terhadap komoditi setempat.

iklan

“Saya baru sepintas melihat Alor, tapi saya langsung jatuh cinta. Alor ini punya kemiri, cengkih, dan komoditi lainnya. Kita akan jaga kestabilan harga dan kita upayakan industri olahan sehingga kita bisa menstabilkan harga,” ujarnya.

Petrus Kamlasi juga berjanji untuk membangun Balai Latihan Kerja (BLK) di Alor sehingga “menciptakan anak-anak yang punya ketrampilan untuk masuk dunia kerja.”

Bantu Pembangunan Gereja

Dalam kunjungan itu, Petrus Kamlasi menyempatkan diri untuk berkunjung ke Gereja Filadelfia Mali. Ia menyerahkan bantuan keramik untuk pembangunan gereja tersebut.

“Kami sangat senang bisa bertemu langsung dengan Bapak Simon. Ketika bantuan ini datang, kami hanya dengar nama dan belum ketemu orang baik itu,” kata salah satu jemaat, Yusak Manilau.

Yusak mendoakan Petrus Kamlasi terpilih menjadi gubernur NTT sehingga banyak orang yang bisa ditolong.

Petrus Kamlasi yang mendengar harapan itu, meminta dukungan masyarakat di Pilkada nanti.

“Ketika nanti saya sudah dilantik jadi gubernur NTT, maka kita akan lakukan ibadah syukur di gereja ini,” tuturnya.

Petrus Kamlasi juga mengunjungi Pasar Lipa di Kota Kalabahi, untuk meninjau kondisi pasar. Dia disambut ratusan pedagang dan tukang ojek.

“Ini calon gubernur yang luar biasa. Beliau bukan seperti orang yang datang hanya lewat saja dan tidak mau singgah lihat kita,” kata Vivi Panduan, seorang pedagang pasar.

“Ini yang perlu kita dukung. Kita punya orang Alor saja tidak pernah masuk ke sini, tapi Pak Simon Petrus Kamlasi mau datang menyapa kami. Belanja dan berbagi dengan para pedagang,” sambungnya.

Petrus Kamlasi membeli kue rambut, jagung titi, dan sirih pinang.

“Saya tidak jauh dari mama-mama dorang karena saya ini SPK. Sirih Pinang Kapur,” seloroh Petrus Kamlasi yang disambut tepuk tangan para pedagang sirih pinang.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA