Bajawa, Ekorantt.com – Ketua DPRD Ngada, Romilus Juji mengingatkan lembaga dewan dan pemerintah daerah setempat untuk bisa membangun hubungan baik dengan pekerja media yang merupakan corong informasi publik.
“Kerja-kerja baik lembaga DPRD dan pemerintah harus bisa diketahui oleh masyarakat,” kata Romilus usai acara pelantikan tiga pimpinan dewan oleh Ketua Pengadilan Negeri Bajawa, Theodora Unfunan di ruang paripurna gedung DPRD Ngada pada Senin, 28 Oktober 2024.
Adapun tiga pimpinan DPRD Ngada yang baru dilantik yakni Ketua Romilus Juji (Golkar), Wakil 1 Rudolf Agros Wogo (Golkar) dan wakil II Yosep Filius David Jawa (PKB).
Dalam kesempatan itu, Romilus menegaskan bahwa keterbukaan informasi publik merupakan kewajiban lembaga pemerintahan demi memberikan akses informasi yang memadai untuk masyarakat.
“Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (UU KIP) mengatur hak dan kewajiban terkait keterbukaan informasi publik,” ujarnya.
Menurutnya, di zaman yang serba maju seperti sekarang, media menjadi corong bagi pemerintah agar bisa mengetahui informasi yang terjadi di masyarakat.
“Media adalah corong informasi, corong mengetahui persoalan, corong menyampaikan gagasan dan pada akhirnya kedua lembaga ini bisa mengetahui dan mencari solusi untuk masyarakat,” katanya.
Dia kembali mengingatkan kepada seluruh anggota DPRD Ngada bahwa momentum pelantikan pimpinan harus menjadi momentum penyatuan pemahaman untuk menjadi penyalur aspirasi masyarakat.
“Kita ada di sini karena rakyat, terlepas dari mana dan bagaimana strategi kita dalam mendapatkan dukungan rakyat. Kita harus mengakui keberadaan kita karena rakyat,” tegasnya.
Pejabat sementara Bupati Ngada, Hildegardis Bria Seran, dalam sambutannya meyakini pimpinan DPRD yang baru bisa menjadi penyalur aspirasi masyarakat sekaligus menjadi mitra yang baik bagi pemerintah daerah.
“Saya yakin pimpinan DPRD dan semua anggota bisa menjalankan amanah ini dengan baik,” tegasnya.
Hildegardis mengajak agar lembaga DPRD Ngada bisa membangun kemitraan yang harmonis guna mewujudkan program-program pro masyarakat.