Kondisi 14 Pasien Covid-19 di Sikka Stabil

Maumere, Ekorantt.com – Sebanyak 13 pasien Covid-19 di Kabupaten Sikka dinyatakan sembuh. Tersisa 14 pasien menjalani masa perawatan di ruang isolasi RSUD Tc. Hillers Maumere.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Sikka, Petrus Herlemus dalam keterangan pers kepada wartawan di Maumere, Rabu (17/6/2020) mengatakan, kondisi kesehatan 14 pasien yang tersisa tetap stabil.

“Kondisi kesehatan 14 pasien positif Covid-19 yang masih dirawat di ruang isolasi RSUD Tc Hillers Maumere dalam keadaan sehat. Mereka baik-baik, malah berat badan mereka naik,” kata Herlemus.

Tim medis, jelas Herlemus, terus menangani para pasien agar mereka lekas sembuh dan kembali beraktivitas seperti sedia kala.

“Kami targetkan akhir bulan Juni ini, mereka semua bisa disembuhkan dan kembali ke rumahnya masing-masing, sehingga Sikka bisa normal kembali dan menjadi zona hijau,” kata Herlemus.

Herlemus menambahkan, kondisi para penyintas Covid-19 juga sehat. Mereka tetap dipantau tim relawan dan Satgas Covid-19.

“Mereka menelepon tim medis dan tim satuan gugus tugas  menyampaikan kondisi mereka sehat. Mereka juga mengucapkan terima kasih kepada tim medis. Mereka sudah diterima oleh warga di tempat tinggalnya. Tidak ada diskriminasi terhadap mereka,” ujar Herlemus.

Khusus Laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) pemeriksaan swab Covid-19 di Maumere, Herlemus bilang “mulai hari ini dan besok pelatihan tim teknis medik untuk pemeriksaan TCM dan langsung diinstal, dipandu oleh tim kementerian kesehatan”.

“Mudah-mudahan minggu depan sudah bisa pemeriksaan awal sekaligus launching operasional laboratorium TCM kita,” pungkasnya.

TERKINI
BACA JUGA