Larantuka, Ekorantt.com – Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Flores Timur (Flotim), Iptu Laurentius Dalu Daton menyebut angka kecelakaan hingga awal April ini cenderung menurun dibandingkan tahun 2021.
“Kecelakaan tahun 2021 lumayan tinggi. Saya ikut perkembangan Januari hingga saat ini jumlahnya ada empat orang. Dan satu orang meninggal dunia ,” katanya, Jumat (1/4/2022).
“Perbandingan 2021 kemarin, satu bulan sampai dua tiga kali kecelakaan yang memakan korban satu sampai dua orang. Waktu itu (2021) yang meninggal dunia 18 orang,” tambahnya.
Menurut Daton, anak-anak di bawah umur yang mengendarai motor menjadi korban terbanyak.
“Secara mental belum pas berkendara. Kedua, tidak didukung dengan komponen fisik kendaraan yang bagus,” jelasnya.
Ia berpesan kepada orang tua agar jangan salah menyayangi anak.
“Jangan biarkan anak-anak sekolah tidak pakai helm, apalagi dibonceng lebih dari dua orang,” tandasnya.