Pelindo Maumere Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Erupsi Lewotobi

Bantuan diserahkan oleh General Manager (GM) Pelindo Cabang Maumere, Angga Adi Prebawa beserta rombongan.

Maumere, Ekorantt.com – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 Cabang Maumere menyerahkan bantuan sembako kepada warga terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur pada Senin, 11 November 2024.

Bantuan diserahkan oleh General Manager (GM) Pelindo Cabang Maumere, Angga Adi Prebawa beserta rombongan.

Di saat yang bersamaan dilakukan juga penyerahan bantuan sembako oleh Kepala KSOP Laurentius Say-Maumere, Ryan Partigor Hutabarat serta beberapa instansi terkait sebagai bentuk sinergitas unsur maritim di Pelabuhan Laurentius Say Maumere.

Angga mengatakan, total bantuan sembako yang diserahkan kepada warga terdampak erupsi sebesar Rp25 juta.

“Bantuan tersebut berupa air mineral, sembako, sabun mandi, detergen, sampo, pasta gigi, sikat gigi, pampers, pembalut wanita, susu anak, susu ibu hamil, masker, handuk, selimut, bumbu dapur, minyak goreng, gula dan sayur-sayuran,” kata Angga.

Angga menambahkan, penyaluran bantuan tersebut dilakukan di beberapa desa atau wilayah yang menjadi titik pengungsian umum maupun mandiri.

Titik pengungsian tersebut berada di pengungsian Desa Boru Kedang, Desa Suku Tukan, Kebun Leworoba, Nilek Noheng, dan Desa Kringa.

Angga menjelaskan, penyerahan bantuan merupakan bentuk kepedulian Manajemen Pelindo dalam Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Triwulan IV Tahun 2024.

Akibat erupsi Lewotobi Laki-laki, kata dia, banyak warga yang terpaksa mengungsi meninggalkan tempat tinggalnya.

Warga tentu saja berharap erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki segera berakhir dan mereka bisa kembali ke rumah masing-masing.

spot_img
TERKINI
BACA JUGA