Polisi Gerebek Judi Sabung Ayam di Pasar Wairkoja-Sikka

Kasi Humas Polres Sikka, Yermi Solodale menjelaskan, penggerebekan dilakukan setelah adanya informasi dari masyarakat.

Maumere, Ekorantt.com – Sejumlah orang yang terlibat dalam praktik perjudian sabung ayam di dua lokasi berbeda di Pasar Wairkoja, Kecamatan Kewapante, digerebek oleh tim gabungan dari Polres Sikka dan Polsek Waigete pada Kamis, 27 Februari 2025.

Kasi Humas Polres Sikka, Yermi Solodale menjelaskan, penggerebekan dilakukan setelah adanya informasi dari masyarakat.

Lokasi perjudian sabung ayam,  kata Terminal, teridentifikasi di dua tempat, yakni di belakang Pasar Wairkoja, tepatnya di bawah pohon asam, dan di area penjualan ayam di depan Kompleks Pasar Wairkoja.

Yermi bilang, penggerebekan dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Sikka, Iptu Djafar Awad Alkatiri, yang didampingi KBO Sat Reskrim Iptu I Nyoman Ariyasa, bersama dengan Kapolsek Kewapante, Iptu Chairil Syafar.

“Penggerebekan ini dilakukan setelah kami menerima informasi dari masyarakat terkait adanya aktivitas perjudian sabung ayam di lokasi tersebut,” ujar Yermi dalam rilis yang diterima Ekora NTT, Sabtu, 1 Maret 2025.

Menurut Yermi, pihak kepolisian melakukan tiga kali upaya penggerebekan di lokasi tersebut, yaitu pada pukul 14.50, 15.30, dan 16.10 Wita.

Pada penggerebekan pertama, polisi berhasil mengamankan satu orang yang diduga merupakan pemain judi sabung ayam beserta enam ekor ayam jantan.

Namun, sejumlah pemain lainnya berhasil melarikan diri saat penggerebekan berlangsung.

Pada dua penggerebekan berikutnya, polisi berhasil mengamankan empat ekor ayam, namun para pelaku perjudian lainnya berhasil kabur dan tidak berhasil ditangkap.

Yermi menambahkan, pihak kepolisian sudah mendapatkan informasi mengenai aktivitas perjudian sabung ayam yang sering terjadi pada hari Rabu, Kamis, dan Jumat sebelumnya.

Para pelaku menggunakan modus penjualan ayam di sekitar pasar sebagai cara untuk mengelabui petugas Polsek Kewapante.

“Untuk itu, kami akan terus melakukan pendalaman terhadap pemilik lahan di bawah pohon asam untuk penyelidikan lebih lanjut. Kami juga akan melakukan patroli rutin pada jam-jam rawan di sekitar Kompleks Pasar Wairkoja dan sekitarnya, yang sering dijadikan tempat sabung ayam,” jelas Yermi.

Pada kesempatan itu, Plt. Kapolsek Kewapante, Iptu Chairil Syafar, mengimbau kepada para pedagang dan warga sekitar untuk tidak terlibat dalam aktivitas perjudian apapun di wilayah tersebut.

Ia menegaskan, pihak kepolisian akan mengambil tindakan tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

spot_img
TERKINI
BACA JUGA