Maumere, Ekorantt.com – Anwar Mahmud dan Norisius Sapa, dua nelayan asal Kecamatan Paga, Kabupaten Sikka yang dilaporkan hilang sejak Minggu, 25 Januari 2026, akhirnya ditemukan selamat di Perairan Alor.
Warga Desa Paga, Donis Dola mengatakan, suami dan rekannya ditemukan oleh warga di Perairan Alor.
“Ada seorag bapa ke pantai untuk mencari keluarganya yang tenggelam. Kemudian bapa itu lihat ada bodi kapal motor, lalu dia mendekat dan melihat ada dua orang dalam kondisi lemas dan tertidur,” ungkapnya kepada Ekora NTT, Sabtu, 31 Januari 2026.
Setelah melihat dua orang itu, lanjut Donis, dia memanggil warga setempat untuk menjemput mereka dan membawa ke rumah sakit.
“Keinginan dua istri korban Norisius Sapa dan Anwar Mahmud ingin jemput mereka di Alor. Namun dari Alor jawab kami upacara adat dulu di sini, baru kami sendiri yang antar ke Flores,” kata dia
Yosi istri korban, Norisius Sapa membenarkan suami dan rekannya sudah ditemukan dalam kondisi selamat di Perairan Alor.
“Iya benar pak, saya tadi sempat video call dengan suami saya. Saya bahagia sekali dengar suara dan lihat langsung muka suami saya,” ungkapnya kepada Ekora NTT.
Kata Yosi, informasi penemuan suami dan rekannya itu diperoleh sejak Jumat malam. Namun ia belum mempercayai informasi tersebut karena belum ada bukti.
“Sebenarnya mereka sudah ditemukan kemarin, Jumat, 30 Januari 2026 subuh, tetapi belum ada penjelasan. Takutnya berita hoaks saja, kerana tidak ada foto mereka ditemukan dan kita belum video call langsung dengan mereka berdua,” kata dia.
Yosi mengatakan, rencananya suami dan rekannya akan dijemput langsung oleh warga, para nelayan dan keluarga. Saat ini suami dan rekannya berada di kantor desa tempat mereka ditemukan.











