Siswa Spater Maumere Raih Medali Perak pada Kompetisi Matematika Nasional

Maumere, Ekorantt.com – SMP Katolik Frater (Spater) Maumere kembali meraih prestasi yang membanggakan di ajang nasional. Kali ini, prestasi ditorehkan oleh Raymond Christesen Le, siswa kelas VII . Raymond meraih medali perak pada kompetisi matematika tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Astana Ilmu Jakarta pada tanggal 15 Januari 2021.

Kompetisi ini diikuti sejumlah sekolah di seluruh Indonesia yang dilaksanakan secara online melalui aplikasi yang dibuat panitia. Pengumuman pemenangnya baru dikirim pada 24 Januari 2021.

“Saya merasa bersyukur, bangga dan bahagia atas prestasi ini sehingga bisa mengharumkam nama baik sekolah dan orang tua. Banyak soal-soal sulit yang diberikan membuat saya lebih tenang, cermat dan teilti. Tapi berkat dukungan frater, bapak ibu guru dan orang tua yang sudah membimbing saya selama ini sehingga saya bisa menyelesaikan semua soal dengan baik,” ujar Raymond bangga.

Pada bulan Oktober 2020 lalu, lanjut Raymond, dirinya pernah mewakili sekolah bersama teman lain, mengikuti lomba matematika yang  diselenggarakan SMA Katolik Sint. Lui Surabaya dan ia menduduki peringkat ke-40.

“Kegagalan ini memacu saya untuk terus berjuang dan mempersiapkan diri dengan baik melalui bimbingan guru dan orang tua di rumah,” kata siswa yang pernah mengikuti KSN Bidang Matematika tingkat SD pada ajang nasional tahun 2019 di Jogyakarta ini.

iklan

Kepala SMPK Frater Maumere, Fr. M. Herman Yoseph, BHK merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh anak didiknya. Ini menjadi kebanggaan bagi sekolah dan Yayasan Mardi Wiyata.

Prestasi yang diraih Raymond, sebut Frater Herman, menjadi spirit dan motivasi untuk teman-temannya yang lain.

Diakuinya, Raymond adalah siswa cerdas dan berprestasi dengan nilai akademik yang bagus pada semua mata pelajaran.

Sementara itu, menurut Polycarpus Pada selaku koordinator KSN tingkat sekolah mengatakan, prestasi siswa adalah sebuah kebanggaan yang harus diapresiasi.

“Selama ini kami sudah mempersiapkan diri dengan baik melalui program bimbingan di sekolah  untuk persiapan mengikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN), tetapi karena masa covid tidak dilaksanakan seleksi di tingkat kabupaten. Sehingga kami berkoordinasi dengan orang tua siswa untuk mengikuti Kompetisi Matematika Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Astana Ilmu Jakarta,” terang Polycarpus.

Baginya, keberhasilan ini adalah kebanggaan bersama bagi civitas akademika SMPK Frateran Maumere.

Yuven Fernandez

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA