62 Mahasiswa Unika Ruteng yang Hendak Ikut KKN Positif Covid-19, Kegiatan Ditunda

Ruteng, Ekorantt.com – Sebanyak 62 mahasiswa Unika Santu Paulus Ruteng yang akan mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Manggarai Timur, dinyatakan positif Covid-19, sesuai hasil rapid antigen pada Selasa (20/7/2021).  Pihak kampus memutuskan untuk membatalkan kegiatan yang rencananya akan berlangsung selama satu bulan itu.

“Yang di-rapid kemarin 400 lebih mahasiswa, tapi masih ada sekitar 100 lebih yang masih dalam penantian untuk di-rapid, dan rencananya esok,” kata ketua panitia KKN, Romo Bonefasius Rampung, Pr.

Ia mengatakan, rapid antigen untuk mahasiswa calon peserta KKN itu merupakan program wajib dari panitia agar memastikan para mahasiswa tersebut bebas dari Covid-19.

Menurutnya, sejak 2020, Unika St Paulus Ruteng tidak menerapkan kuliah tatap muka. “Kita tidak tahu mereka berinteraksi dengan siapa di luar, sehingga harus dilakukan rapid antigen,” ucapnya.

Romo Bone menuturkan bahwa pihak kampus masih berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Kabupaten Manggarai dan Posko Omnia in Caritate, untuk mengisolasi mahasiswa yang terpapar tersebut.

iklan

“Tadi kami sudah buat zoom dengan yang terpapar Covid-19 untuk memberi penguatan untuk mereka,” ucapnya.

Adapun para mahasiswa yang akan melaksanakan KKN itu, yakni dari program studi (Prodi) Matematika, PGSD, PG PAUD, PBSI, Prodi Teologi, dan Prodi Bahasa Inggris.

Kegiatan KKN rencananya dilaksanakan di 60 desa dari delapan kecamatan di Kabupaten Manggarai Timur.

Adeputra Moses & Yaflin Lehot

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA