Bajawa, Ekorantt.com – Sekolah Menengah Atas Katolik (SMAK) Regina Pacis Bajawa, Kabupaten Ngada terus melakukan kegiatan untuk mendukung pembentukan karakter para siswa.
Salah satu upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah adalah kegiatan summer camp atau perkemahan musim panas yang berlangsung sejak 28 September hingga 4 oktober 2022 di Lapangan Desa Mengeruda, Kecamatan So’a.
“Pada kegiatan ini kita melibatkan 1.164 siswa dan para guru,” ujar Kepala SMAK Regina Pacis Bajawa Hendrianto Emanuel Ndiwa.
Kegiatan summer camp juga selaras dengan kurikulum merdeka belajar yakni profil belajar Pancasila.
“Kita merencanakan tiga kegiatan yakni Recis summer camp, Recis character bulding dan Recis sains week,” ujarnya.
Hendrianto menyatakan dalam kegiatan itu, para siswa berbaur bersama masyarakat dan merasakan hidup bersama masyarakat. Siswa akan diajarkan tentang nilai tanggung jawab, kerja sama, unsur kedisiplinan, dan lain-lain, kata dia.
Pihaknya juga bekerja sama dengan pihak Yayasan Bambu Lestari untuk membawa materi tentang bambu agar siswa mendapat pengatahuan tentang bambu dan bisa mencintai produk bambu.
Untuk diketahui, lokasi kegiatan summer camp Regina Pacis kali ini juga berada dekat dengan destinasti wisata air panas Mengeruda.