Ende, Ekorantt.com – Umat Paroki Wonda, kampung Masebewa, Desa Kelisamba, Ndori, Ende, Flores, NTT, merasa terharu dan bangga saat mengikuti perayaan Ekaristi Kudus Pater Siktus Rikardus Depa, SMM, Senin (3/10/2022).
Diketahui, Pater Siktus mempunyai orang tua dengan latar belakang agama Islam, kemudian masuk menjadi Katolik.
“Mama dan bapa saya dari Islam dan melahirkan kami lima bersaudara. Saya sebagai anak bungsu dari lima bersaudara itu,” katanya saat berbincang bersama usai Ekaristi atau Misa Perdana sangat yubilaris.
Pater Siktus sendiri memilih moto “Kuatkanlah Hatimu, Berdirilah Ia Memanggil Engkau” yang dipilihnya dari injil Markus.10:49.
Turut hadir dalam misa, Pater Provisial SMM, imam-imam konselebrantes sebanyak 20 orang yang terdiri dari para iman Diosesan Keuskupan Agung Ende, Pastor Paroki Wonda, dan juga imam-imam misionaris SVD, Pasionis, dan SMM sebagai konggregasi panutan dan teladan Pater Siktus.
Salah seorang keluarga, Bapak Rafael Rua mengatakan, Pater Siktus adalah imam kedua di kampung Masebewa, Desa Kelisamba, Kabupaten Ende.
“Kami menyampaikan, terima kasih untuk Panitia yang sudah berjuang menyiapkan segala hal untuk persiapan selama 3 bulan terkait liturgi untuk koor, lektor semuanya sempurna. Sangat sukses,” katanya.
Rafael meminta doa dari semua pihak supaya perjalanan anak, saudara, cucu mereka, Pater Siktus, SMM selalu kuat dalam menapaki imamat dan tetap menjaganya sampai akhir hayat.
“Hal yang utama adalah lembut dalam cara, tegas dalam prinsip,” tutupnya.
Yoram