Toko Aneka Ruteng Jemur Kopi di Trotoar, Pejalan Kaki Mengeluh

Kopi milik Toko Aneka Ruteng dijemur di atas trotoar jalan, Senin (21/6/2021). (Foto: Adeputra Moses)

Ruteng, Ekorantt.com –  Pemilik Toko Aneka di Ruteng, ibu kota Kabupaten Manggarai menjemur kopi di atas trotoar jalan jalur Ruteng-Reo.

Pantauan Ekora NTT pada Senin (21/6/2021), kopi itu dijemur persis di samping gerbang kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Manggarai.

Kopi-kopi itu dijemur hingga menutupi trotoar. Akibatnya, pejalan kaki terpaksa melintas di badan jalan. 

Padahal jalur tersebut ramai dilewati kendaraan yang hendak ke wilayah utara Manggarai maupun yang masuk ke Kota Ruteng.

Salah seorang pejalan kaki yang melintasi jalan itu mengaku kecewa dengan ulah dari pemilik toko itu.

iklan

“Saya kecewa pak. Ini trotoar kan bertujuan untuk pejalan kaki. Tapi malah digunakan untuk jemur komoditi,” katanya.

Wartawan kemudian menyambangi toko tersebut untuk meminta penjelasan dari pemilik toko.

Namun salah seorang bapak tua yang mengaku tamu di toko tersebut mengatakan bahwa pemilik toko sedang tidak berada di tempat. 

Informasi yang diperoleh Ekora NTT, bapak tua yang mengaku tamu tersebut merupakan pemilik toko Aneka. Ia diduga sengaja menipu untuk menghindari wartawan.

Sementara, seorang karyawan di toko tersebut mengatakan, kopi dijemur di trotoar jalan atas perintah pemilik toko.

“Sengaja (dijemur di trotoar). Karena memang di dalam (area toko) kurang tempat. Jadi di luar (trotoar),” katanya sambil menghindar.

Adeputra Moses

TERKINI
BACA JUGA