Ende, Ekorantt.com – Penjabat Bupati Kabupaten Ende, Agustinus G. Ngasu mengajak masyarakat Kabupaten Ende agar bersama-sama menyukseskan perhelatan pemilihan kepala daerah tingkat provinsi dan kabupaten yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
“Mari kita bergandengan tangan menyukseskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah serentak mendatang,” ujar Agustinus saat acara pelepasan logistik Pilkada Kabupaten Ende di Halaman Aula BBK St. Kondradus, Minggu, 24 November 2024.
Bentuk partisipasi itu, kata dia, dengan ikut serta dalam menjaga proses pendistribusian logistik Pilkada serta menjaga situasi yang aman dan kondusif sampai pelaksanaan Pilkada serentak.
Pemerintah Kabupaten Ende bersama unsur Forkopimda, kata dia, mendukung seluruh proses dan tahapan pilkada hingga pelaksanaan di 27 November.
Agustinus juga mengingatkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ende selaku pihak penyelenggara pilkada untuk tetap bergandengan tangan dengan semua pihak.
Menurutnya, suksesnya pilkada salah satunya ditentukan oleh pelaksanaan pendistribusian logistik. Oleh karena itu kerja keras dan tanggung jawab semua pihak harus diperhatikan secara serius.
“Saya menaruh harapan yang luar biasa kepada semua pihak yang terlibat dalam pendistribusian logistik agar memiliki komitmen dan tanggung jawab yang sama,” kata Agustinus.
Ia mengapresiasi semua petugas yang dipercayakan secara khusus untuk mengantar logistik ke seluruh pelosok Kabupaten Ende.
“Pastikan logistik Pilkada sampai pada tempat tujuan. Yang terpenting dan utama adalah kerja sesuai dengan aturan yang berlaku.”
“Hindari sedapat mungkin hal-hal yang menyimpang dan berdampak hukum bagi saudara-saudara sendiri,” pesannya.
Penulis: Antonius Jata