Syukuran 4 Tahun Pimpin Mabar, Dula: Maria Geong Layak Jadi Bupati

Labuan Bajo, Ekorantt.com – Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Barat (Mabar) (Mabar), Agustinus Ch Dula dan Maria Geong menggelar acara syukuran setelah genap empat tahun memimpin Mabar, 28 Februari 2020 lalu.

Bupati Dula dalam sambutannya mengatakan bahwa Maria Geong adalah wakil bupati yang tahu diri.

“Ibu Maria tidak pernah berambisi mengambil alih tugas bupati,” katanya.

Ia mengatakan, selama empat tahun menjadi wakil, Maria Geong sudah banyak belajar menjadi Bupati.

Oleh karena itu, lanjutnya, periode berikut, Maria sudah layak menjadi Bupati Mabar.

iklan

“Dulu, saya memilih ibu Maria menjadi wakil bukan berarti saya mempersiapkan dia untuk jadi bupati setelah saya. Tapi, setelah empat tahun menjadi wakil bupati, ibu Maria sudah  banyak belajar menjadi bupati, sehingga layak untuk jadi bupati,” ujarnya.

Dula merasa punya tanggung jawab moral untuk mendorong Maria Geong menjadi Bupati Mabar setelah dirinya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P NTT, Emi Noemleni yang turut hadir dalam acara itu, mengaku bangga dengan Maria.

Menurutnya, Maria adalah perempuan NTT pertama yang jadi wakil bupati.

“Saya berharap perempuan hebat ini menjadi Bupati Manggarai Barat. Saya sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan menunggu keputusan dari DPP PDI Perjuangan untuk memberikan dukungan kepada Ibu Wakil Bupati Manggarai Barat, untuk maju di Pilkada 2020 ini,” kata Emi.

Ia meminta pendukung untuk terus berdoa agar DPP PDI Perjuangan menentukan pilihan  untuk mengusung Maria sebagi Calon Bupati Mabar periode 2021-2026.

Menurutnya, meskipun Maria adalah kader PDI Perjuangan, namun partai berlambang kepala banteng itu punya prosedur yang panjang dalam menentukan figur yang akan diusung untuk menjadi calon kepala daerah.

Ambrosius Adir

spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA