Sambut Hardiknas, 16 SMA di Ngada Akan Ikuti Aneka Perlombaan

Bajawa, Ekorantt.com – Sekolah Menengah Atas (SMA) se-Kabupaten Ngada menyelenggarakan aneka perlombaan dalam rangka menyambut Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2021 mendatang.

Adapun mata perlombaan yang digelar yakni debat bahasa Indonesia, debat bahasa Inggris, solo vokal putra-putri, dan cipta-baca puisi.

Ketua Panitia Perlombaan, Hendrianto Emanuel Ndiwa mengatakan seluruh kepala sekolah SMA se-Kabupaten Ngada sepakat untuk mengadakan perlombaan dengan mangacu pada surat edaran Dinas Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Timur.

“Lomba ini akan melibatkan sebanyak 16 Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Ngada,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya pada Selasa (13/04/2021).

Disampaikannya, setiap sekolah wajib mengirim siswa-siswi terbaik untuk bisa mengikuti empat mata lomba di tingkat kabupaten.

iklan

“Kegiatan debat bahasa Indonesia akan dilaksanakan pada tanggal 19 dan 20 April 2021 mendatang. Sedangkan kegiatan debat bahasa Inggris akan dilaksanakan pada tanggal 21 dan 22 April mendatang dan tempatnya di SMA Negeri I Bajawa,” ujarnya.

Sementara lomba solo vokal putra-putri dan lomba cipta-baca puisi akan dilaksanakan di SMAK Regina Pacis Bajawa.

“Tanggal 19 April 2021 akan terjadi perlombaan solo vokal putri dan tanggal 20 April solo vokal putra, tanggal 21 April lomba cipta dan baca puisi,” ungkapnya.

Hendirianto menuturkan, panitia menyiapkan tim IT sehingga masyarakat atau pendukung dari masing-masing sekolah bisa menyaksikan perlombaan secara virtual.

“Langkah ini kita ambil untuk mencegah kegiatan mobilisasi pendukung ke lokasi kegiatan demi mencegah penyebaran virus corona,” tutupnya.

Belmin Radho

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA