115 Warga Binaan Lapas Ende Terima Suntikan Vaksin Booster

Ende, Ekorantt.com – Sebanyak 115 warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Ende menerima suntikan vaksin penguat dosis ketiga alias vaksin booster pada Kamis (31/03/2022).

Sama seperti pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan kedua, dalam pelaksanaan vaksinasi ketiga ini Lapas Kelas IIB Ende kembali bekerja sama dengan Puskesmas Onekore.

Selain warga binaan, 20 petugas Lapas Ende disuntik vaksin booster.

“Vaksinasi Booster ini kami utamakan bagi WBP Lapas Ende yang sudah memenuhi syarat setelah disuntik vaksin dosis kedua sebelumnya dan petugas Lapas Ende yang sudah memiliki jadwal vaksinasi ketiga,” ujar Kalapas Ende, Antonius H. Jawa Gili.

Antonius menambahkan, pelaksanaan vaksinasi booster bertujuan untuk melawan Covid-19 varian omicron yang belakangan mulai menyebar.

iklan

“Semoga dengan pelaksanaan vaksinasi booster, WBP dalam Lapas semakin tangguh dan kuat dalam melawan virus,” tutup Jawa Gili.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA