Lewoleba, Ekorantt.com– Ketua Komite KSP Kopdit Pintu Air Cabang Lewoleba, Kabupaten Lembata, Rosa Dalima Soi, mengharapkan agar pendekatan pelayanan bisa menjangkau kelompok masyarakat.
“Besar harapan semoga perkembangan KSP Kopdit Pintu Air semakin baik dengan pendekatan pelayanan yang menjangkau masyarakat melalui kelompok-kelompok dan titik kumpul yang ada,” harap RosaRosa saat melakukan kelompok Kulu Kaohua, Rabu, 21 Februari 2024.
Kelompok Kulu Kaohua sendiri berbasis di Desa Kaohua, Kecamatan Buyasuri, Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Rosa mengatakan, kehadiran lembaga KSP Kopdit Pintu Air di Kabupaten Lembata telah mambawa dampak positif yang begitu besar bagi kehidupan perekonomian masyarakat.
Keberpihakan KSP Kopdit Pintu Air terhadap buruh, petani dan nelayan, tentu saja semakin menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap kredibilitas koperasi yang berbasis di Maumere, Kabupaten Sikka itu.
Rosa menjelaskan, Kopdit Pintu Air masuk di Lembata pada 2012. Saat itu, kata dia, wilayah Kedang adalah target untuk mengembangkan karya pelayanan KSP Kopdit Pintu Air sesuai dengan visi dan misi lembaga.
Namun beberapa tahun belakangan Kopdit Pintu Air kian berkembang di Lembata. Salah satu buktinya, kelompok Kulu Kaohua sudah dikukuhkan secara resmi.
Ia mengungkapkan, dalam kurun waktu satu tahun 10 bulan, jumlah pertumbuhan anggota baru di kelompok Kulu Kaohua terus meningkat, yang hingga kini mencapai 150 orang.
Jumlah tersebut, kata Rosa, sudah memenuhi kriteria membentuk satu kelompok.
Jurnalis Warga: Bernad Belawa