Kisah Petani Asal Gompor yang Sekolahkan Anak Jadi Sarjana di STIPAR Ende

Ende, Ekorantt.com – Elias Tinus (60) seorang petani asal kampung Gompor, Desa Jeghararangga, Kecamatan Nangapanda akhirnya menangis bahagia.

Elias menangis kala menyaksikan prosesi wisuda putrinya, Maria Denti Tei yang menjadi salah satu wisudawati di Sekolah Tinggi Atma Reksa (STIPAR) Ende pada Kamis (23/6/2022).

Berangkat dari keluarga dengan ekonomi pas-pasan, Elias dan istrinya dapat menyekolahkan satu-satunya putri kesayangan mereka hingga selesai pendidikan tinggi dan menyabet gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) dengan predikat sangat memuaskan.

Kepada Ekora NTT, Elias bilang untuk menyewa biaya kuliah, dia harus berjuang gigih dan sempat menjadi buruh proyek di Kota Ende.

“Saya seorang petani dengan pendapatan yang tidak menentu. Tapi niat untuk lihat anak jadi orang sukses itu sangat kuat, makanya sampai saya harus ke Malaysia dan sempat gali got di Ende,” ungkap Elias.

Meski demikian, Semua peluh keringat Elias dan Elisabet Sesi akhirnya terbayar. Kini, sebagai sosok ayah, ia berharap putri semata wayangnya bisa bekerja menjadi guru dan hidup mandiri.

Untuk diketahui, STIPAR Ende mewisudakan 95 mahasiswa Semester Genap Angkatan ke-28 pada Kamis (23/6/2022).

TERKINI
BACA JUGA