Pemerintah Atasi Akses Jalan Selatan Nagekeo

Mbay, Ekorantt.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nagekeo memasang box culvert dan bronjong di Kali Dowosude, Desa Podenura, Kecamatan Nangaroro untuk menekan putusnya akses transportasi di wilayah selatan Nagekeo.

“Untuk mengatasi akses jalan Nangaroro-Maunori, Kecamatan Keo Tengah. Box culvert itu untuk membantu askes jalan di jembatan itu,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Nagekeo yang disampaikan Kabid Darurat Bencana Nobertus Situ Co’o, Jumat.

Upaya mitigasi tersebut untuk melancarkan arus transportasi darat dalam rangka menunjang perputaran ekonomi di wilayah itu.

Nobertus menuturkan pengerjaan jembatan tersebut dilaksanakan secara swadaya oleh masyarakat setempat. Pemerintah menyiapkan material dan pembiayaan hari orang kerja (HOK) kepada masyarakat pekerja.

“Kita hanya mendampingi, tenaga kerja di sana. HOK dan seluruh pembiayaan dari BPBD,” ujar Nobertus.

iklan

Ia menuturkan material berupa box culvert dan bronjong sudah didistribusikan ke Desa Podenura dan proses pengerjaan sedang dilakukan, dibantu satu alat berat.

Bersamaan dengan itu, lanjut Norbetus, pemerintah juga sedang menangani jembatan Lowoledho di Kelurahan Mauponggo, Kecamatan Mauponggo akibat dampak bencana alam.

Pemerintah sedang mengatasi abutmen atau infrastruktur yang berada di ujung bentang jembatan sebagai penopang. Abutmen mengalami gangguan akibat bencana hingga membuat jembatan itu mengalami kegoyangan.

“Itu untuk akses dari Mauponggo ke Kotagana dan wilayah Ngera. Sudah ada jembatan, hanya goyang di sisi timur. Kami atasi abutmen jembatan di sisi timur,” ujar dia menandaskan.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA