Kepala Sekolah Harus Punya Kepekaan Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Atambua, Ekorantt.com – Wakil Bupati Belu Aloysius Haleserens meminta kepala sekolah agar harus punya sensitivitas atau kepekaan dan keilmuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah.

Wabup Aloysius mengatakan hal itu saat membuka Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Kabupaten Belu di Aula SMP Negeri 1 Atambua, Selasa, 30 Januari 2024.

“Dengan adanya kegiatan ini, para kepala sekolah bisa membawa hal baru untuk menerapkan di sekolah masing-masing, baik kepada guru-guru maupun kepada para siswa,” tegasnya.

Menurut dia, MKKS menjadi wadah bagi para kepala sekolah untuk saling berkomunikasi, meningkatkan wawasan dan mengangkat kualitas pendidikan di sekolah.

iklan

Meski di sisi lain, Wabup Aloysius mengaku banyak tantangan yang tengah dihadapi sekolah, seperti masih kurangnya tenaga pendidik, ruang guru dan KBM, perpustakaan dan MCK.

“Ke depan pemerintah akan memperhatikan dan melengkapi semua fasilitas sekolah yang ada di Kabupaten Belu ini,” katanya.

Dikatakan, MKKS tidak hanya mengevaluasi program kerja yang sudah dilaksanakan pada tahun 2023, tetapi juga mengevaluasi kinerja para pendidik dalam menjalankan fungsi manajemen.

“Pekerjaan seorang guru tidak hanya sekedar mentransfer ilmu, tetapi mendidik dan membentuk karakter siswa agar menghasilkan para generasi muda yang sehat, berkarakter dan kompetitif,” katanya.

Wabup Aloysius berharap agar para guru terus berinovasi, sehingga tidak terpaku pada hal-hal yang lama. Kondisi ini yang harus dievaluasi, sehingga anak-anak ke depan bisa mendapatkan hal-hal baru untuk masa depan mereka.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA