Hasil Rapid di Lab Mahardika Positif Covid-19, 5 Warga Ende tak Pulang Rumah

Ende, Ekorantt.com – Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) saat ini tengah mencari lima warga Kota Ende yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Kelima warga tersebut dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani rapid tes antigen di Laboratorium Mahardika pada Senin (5/7/2021). Pasca-menerima surat hasil rapid tes antigen, lima warga tersebut menghilang dan tidak diketahui keberadaannya.

Penanggung jawab Laboratorium Mahardika Ende, dr. Mery Sri Kristiani Koten dikonfirmasi awak media menegaskan, pihaknya langsung melapor ke Satgas Covid-19, setelah lima warga tersebut diketahui terkonfirmasi positif Covid-19.

“Ketika ada yang positif kami langsung kontak ke nomor yang diberikan, nomor Satgas untuk ditindaklanjuti. Kami sudah serahkan nama sesuai KTP, NIK, alamat dan nomor HP ke Satgas,” katanya.

Terpisah Plt. Kadis Kesehatan Ende, Vitalis Kako memastikan bahwa lima warga tersebut belum ditemukan.

iklan

“Lima warga itu dari Kelurahan Mautupaga, Jl. Melati, Jl. Perwira, dari Perumanas, dan dari Kelurahan Kelimutu,” ungkapnya.

Menurutnya, tim Satgas Covid-19 sudah mengecek keberadaan lima warga tersebut di rumah namun tidak ditemukan.

“Keluarga mereka juga saat ini tengah mengecek posisi mereka saat ini ada di mana,” kata Vitalis.

Vitalis meminta agar pihak klinik atau laboratorium yang beroperasi di Ende, ke depan, jika ditemukan ada yang terkonfirmasi positif Covid-19, jangan dulu disampaikan ke yang bersangkutan.

“Komunikasikan dulu dengan petugas Satgas, terutama polisi dan tentara. Tunggu mereka ada di lokasi baru disampaikan, untuk selanjutnya menggiring mereka apakah isolasi di rumah atau isolasi terpusat di Stadion Marilonga,” ungkapnya.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA