Punya Anggota 10 Ribu Lebih Orang, Pintu Air Cabang Kefa Usung Semangat Kekeluargaan

Kefamenanu, Ekorantt.com – Kehadiran KSP Kopdit Pintu Air di Kabupaten Timor Tengah Utara terus memantik minat masyarakat di Bumi Biinmafo (Biboki, Insana, Miomaffo) untuk bergabung menjadi anggota koperasi.

Sejak tahun 2012 hingga sekarang, Pintu Air Cabang Kefamenanu memiliki 15 kelompok binaan dengan jumlah anggota per April 2022 sebanyak 10.676 orang.

Maria Viktoria Abi, Ketua Komite KSP Kopdit Pintu Air Cabang Kefamenanu kepada Ekora NTT, Sabtu (28/5/2022) mengatakan bahwa semangat kekeluargaan yang diusung Pintu Air memicu minat masyarakat bergabung jadi anggota.

“Juga sudah ada bukti berupa solidaritas kesehatan dan solidaritas dukacita dengan pelayanan begitu cepat sehingga anggota tetap mencintai Pintar hingga saat ini,” tegas Tory, begitu ia disapa.

Maria Viktoria Abi Ketua Komite KSP Kopdit Pintu Air cabang Kefamenanu (Foto Ekora NTT/ Yuven Fernandez)

Tory mengungkapkan, dalam kunjungan ke salah satu kelompok binaan Desa Oelbonak, Kecamatan Bikomi Tengah, ia bersama ketua Komite Kelompok Arnoldus Jefriadi Sasi memotivasi 243 anggota soal pinjaman.

iklan

“KSP Pintar selalu memroses pinjaman secara cepat. Sangat diharapkan agar peminjam menumbuhkan kebiasaan mengangsur tepat waktu. Dengan mengangsur tepat waktu juga membantu sesama anggota lain untuk meminjam,” tukasnya.

Sementara itu, Ketua Komite Kelompok Oelbonak Arnoldus Jefriadi Sasi menuturkan, pinjaman yang beredar di tangan anggota khususnya di kelompok Oelbonak mulai terbentuk tahun 2016 hingga saat ini berjalan lancar.

“Menjelang tutup buku, kita biasanya menjemput setoran anggota langsung di rumah,” tutur Arnoldus.

Salah satu anggota Kopdit Pintu Air, Oelbonak Godfridus Sasi sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kopdit Pintu Air yang telah hadir di kabupaten TTU, khususnya di Desa Oelbonak.

“Hadirnya Pintu Air di Desa Oelbonak memiliki nilai plus menyadarkan masyarakat akan pentingnya menabung di koperasi. Juga mereka sangat terbantu karena bisa mengklaim hak-hak sebagai anggota seperti Solkes dan Solduta,” jelas mantan Kepdes Oelbonak ini.

Kopdit Pintu Air, kata Godfridus, sejauh ini sudah memberikan banyak bukti untuk kelompok Oelbonak.

Ia juga berterima kasih kepada Kopdit Pintu Air karena telah mendapatkan pinjaman dan membeli sebuah unit sepeda motor.

“Manfaat bergabung di Pintar selain penyimpanan uang aman, kita juga bisa mendapatkan SHU setiap tahun,” tutupnya.

TERKINI
BACA JUGA