Dinas Kominfo Manggarai Pasang Jaringan Internet Gratis di 32 Lokasi

Ruteng, Ekorantt.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Manggarai bekerja sama dengan Badan Aksesilibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kemkominfo telah memasang jaringan internet gratis di 32 lokasi.

Kepala Bidang Komunikasi dan Informasi Publik, Metodius Santosa Jemat ditemui Ekora NTT, Rabu (22/4/2020) mengatakan, pemasangan jaringan internet gratis ini dilakukan sejak tahun 2018 lalu dan dilanjutkan Maret hingga April 2020.

“Yang sudah terpasang ada 32 titik jaringan internet gratis. Sementara untuk 5 titik lainnya sementara proses pemasangan,” sebutnya.

Beberapa lokasi yang sudah terpasang jaringan internet gratis, diantaranya: SMPN 4 Langke Rembong, SMPN 5 Langke Rembong, SMAN I Lelak, SMAN 2 Satarmese Langke Majok, Puskesmas Anam, Puskesmas Nanu, Puskesmas Langke Majok, Puskesmas Todo, Puskesmas Dintor, Puskesmas Narang, Puskesmas Iteng, Puskesmas Ponggeok, dan Puskesmas Langgo.

Selain itu, jaringan internet ini juga dipasang di Puskesmas Pagal, Puskesmas Bea Mese, Puskesmas Wae Codi, Puskesmas Timung, Puskesmas Bangka Kenda, RS St. Rafael Cancar, Puskesmas Cancar, Puskesmas Reok, Keuskupan Ruteng, Kantor Desa Satar Lenda (Denge), Kantor Camat Reok, Kampung Adat Wae Rebo, Puskesmas La’o, Puskesmas Wae Mbeleng, Puskesmas Wae Kajong, Puskesmas Loce, Puskesmas Ketang, dan SMAN I Reok.

iklan

“Masing-masing titik berkapasitas 4 Mbps, terkecuali jaringan internet yang terpasang di Kantor Camat Reok memiliki kapasitas 8 Mbps per detik,” jelasnya.

Sementara SMAN I Reok, SMPN 5 Satar Mese, SMA Swasta St. Donbosco, SMA Widya Bakti dan SMA Swasta Karya Ruteng masih dalam proses dan sudah tercatat di Kementerian Kominfo.

Metodius menambahkan, jaringan internet gratis dikhususkan untuk daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh jaringan Telkomsel, khususnya fasilitas publik seperti sekolah, Puskesmas, dan lain-lain.

“Layanan internet ini juga dapat diakses oleh masyarakat luas dalam mengakses informasi,” tutupnya.

Adeputra Moses

TERKINI
BACA JUGA