Memburu Senja di Pantai Paris-Maumere

Maumere, Ekorantt.com – Aktivitas memburu senja di Pantai Paris Maumere menjadi satu momen yang sangat dinantikan oleh wisatawan, khususnya anak-anak muda di Maumere, Kabupaten Sikka.

Hal ini tampak ketika Ekora NTT menyaksikan bagaimana suasana pergantian antara siang dengan malam justru digemari banyak orang dan menjadi momen paling dinantikan.

Tak jarang, anak-anak muda dari kota Maumere dan sekitarnya sibuk mengabadikan momen senja di pantai dengan kamera Canon dan handphone android di tangan.

Keindahan senja tersebut membuat mereka menjadikannya sebagai momen penuh makna romantis.

Aprili, warga Kelurahan Beru, Kecamatan Alok Timur-Maumere yang ditemui Ekora NTT pada Selasa Petang (14/6/2022) mengatakan, pada saat senja menyapa di Pantai Paris, Lokaria, Desa Habi, Kecamatan Kangae, hanya ada dua perasaan yang membara di dada; tenang dan kagum.

iklan

“Kelelahan di mana energi yang sudah dikeluarkan sehari-hari sebagai pebisnis online ketika menyaksikan senja di Pantai Paris lunas terbayar. Dan pula sebagai insan ciptaan Tuhan mengagumi karya Tuhan yang luar biasa karena diberi senja secantik itu,” ungkapnya.

Vivi, warga yang lain dari Wairotang, Kecamatan Alok Timur juga merasakan ada keteduhan yang paling kuat ketika memburu senja di Pantai Paris.

Seorang pengunjung saat menikmati senja di Pantai Paris/Ekora NTT

“Ketika merasa galau dan sambil menikmati minuman atau makan di Cafe yang bertebaran di Pantai Paris ini sungguh menyejukkan hati,” ungkap Vivi.

Vivi bilang, pemandangan senja yang indah menjadi sangat bermakna kala disuguhkan pula dengan aksi para nelayan yang mengayun sampan dan bertolak ke tempat yang dalam untuk menebarkan jala.

Vivi juga menambahkan, senja mengajarkan pada dirinya bahwa kehidupan tidak selalu berjalan cemerlang.

“Filosofi senja bahwa keindahan dan kebaikan tidak perlu disuarakan. Jika tulus untuk kebaikan biarlah orang lain yang menilai,” paparnya.

Sementara pengelola Paris Homestay Lokaria, Susilowati Koopman mengungkapkan, pantainya muncul ketika air surut dan itu tampak indah dan damai seperti melihat lukisan Tuhan.

“Hidup ini berwarna seperti pantulan warna cahaya matahari. Warna-warni yang berbeda itu membuat keberagaman, unik dan indah. Kolaborasi dan perpaduan warna yang membuat senja itu indah,” tutupnya.

TERKINI
BACA JUGA