Paket SARR Kantongi Surat Keputusan PKB untuk Maju di Pilkada Sikka

Keputusan PKB itu, menurut Yoseph,  diambil karena sejak awal mendaftar ke PKB, paket SARR mendaftar dalam bentuk pasangan calon, bukan sendiri-sendiri secara pribadi.

Maumere, Ekorantt.com – Bakal calon bupati dan wakil bupati Sikka, Suitbertus Amandus dan Robertus Ray atau paket SARR telah mengantongi surat keputusan (SK) dari Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk bertarung di Pilkada Sikka 2024.

Ketua DPC PKB Kabupaten Sikka, Yoseph Karmianto Erry mengatakan, dengan dikeluarkan SK dari DPP, dipastikan PKB menjadi salah satu pengusung paket SARR dalam Pilkada Sikka.

Keputusan PKB itu, menurut Yoseph,  diambil karena sejak awal mendaftar ke PKB, paket SARR mendaftar dalam bentuk pasangan calon, bukan sendiri-sendiri secara pribadi.

Kemudian, paket SARR merupakan pasangan yang berasal dari latar belakang pengusaha dan birokrat. Paduan pengusaha dan birokrat sudah tepat bagi PKB.

iklan

Hal ini, kata Yoseph, penting karena membangun Sikka tidak hanya menata infrastruktur jalan, tetapi juga menata investasi ekonomi daerah agar bisa bersaing dengan daerah lain.

Menurutnya, siapa pun bupati, jalan bisa dibangun dengan DAK reguler dan lainnya. Tapi investasi ekonomi hanya bisa dilakukan oleh pemikir-pemikir yang hebat dan punya pengalaman dalam bidang entrepreuner.

“Yaitu Pak Amandus dan penataan birokrasi nanti Pak Robert. Kita akan kawal paket SARR menang dan jadi bupati dan wakil bupati sampai di DPRD untuk Nian Tanah Sikka,” ujarnya kepada awak media saat acara ‘temu kangen’ paket SARR, Minggu, 4 Agustus 2024.

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Sikka Romanus Woga juga menyatakan dukungan kepada paket SARR. Ia beralasan, dari dulu hingga sekarang belum ada bupati Sikka dari kalangan pengusaha.

“Sekarang kita gandeng kalangan pengusaha dan birokrat. Paduan yang tepat memimpin nian tanah Sikka ke depannya,” ujarnya.

Terkait dukungan Partai NasDem ke paket SARR, Romanus mengatakan, belum ada SK dari DPP. Namun dipastikan dalam waktu dekat SK dari DPP NasDem akan jatuh ke paket SARR.

“Kalau sudah ada SK dari DPP NasDem, saya akan bacakan,” ujarnya.

Sementara Suitbertus Amandus memastikan dirinya dan Robertus Ray telah mendapat dukungan tujuh kursi DPRD untuk bertarung di Pilkada Sikka 2024.

“Sudah ada partai, SK-nya juga sudah ada. Minimal tujuh kursi sudah terpenuhi. Saya yakin dalam waktu dekat ini kita bisa sepuluh kursi DPRD,” pungkasnya.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA