Pemerintah Gencar Lakukan Vaksinasi Cegah Penularan Rabies di Ende

Tidak menutup kemungkinan proses vaksinasi rabies akan dilakukan sampai ke tingkat desa, kata Gadir.

Ende, Ekorantt.com – Pemerintah gencar melakukan vaksinasi terhadap hewan penular rabies, seperti anjing. Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan rabies di wilayah Kabupaten Ende.

Plt. Kadis Pertanian dan Peternakan Kabupaten Ende, Ibrahim Gadir Dean mengatakan, pemerintah  menyiapkan 2.000 vial vaksin untuk vaksinasi 50 ribu ekor anjing di Ende.

“Tim kita sudah melakukan vaksin kepada hewan peliharaan terutama anjing di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Ende,” ujar Gadir kepada Ekora NTT di ruang kerjanya pada Selasa, 1 Oktober 2024.

Tidak menutup kemungkinan proses vaksinasi rabies akan dilakukan sampai ke tingkat desa, kata Gadir.

iklan

Dikatakan Gadir, untuk tahap pertama, pihaknya menargetkan vaksinasi hingga 70 persen dari total populasi hewan penular rabies.

“Dengan stok vaksin yang disediakan diharapkan mampu mencakup target 70 persen dari total populasi anjing sebanyak 50 ribu ekor,” terangnya.

Untuk memaksimalkan proses vaksinasi, Gadir bilang, pihaknya menyiapkan 56 tenaga vaksinator yang diturunkan ke setiap kecamatan yang terdiri dari dokter hewan, veteriner, perawat, dan petugas dokumentasi.

Gadir berharap dukungan dari semua elemen untuk menyukseskan proses vaksinasi mengingat virus rabies sangat berbahaya bagi keselamatan masyarakat.

“Kalau ada petugas yang datang sampaikan ke desa, masyarakat jangan takut untuk berikan anjing untuk kami vaksin, supaya virus rabies tidak terjadi lagi di Ende,” ujarnya.

Gadir menambahkan, Dinas Peternakan Kabupaten Ende memberikan Vaksin Anti Rabies (VAR) kepada 56 tenaga vaksinator sebelum mereka bertugas di lapangan.

“Sebelum melakukan vaksin kepada anjing, kita lebih dulu memberikan vaksin anti rabies kepada para tenaga vaksinator kita,” jelasnya.

Pemberian VAR kepada tenaga vaksinator itu berlangsung di halaman Kantor Bupati Ende pada 30 September 2024 yang bertepatan dengan Hari Anti Rabies Sedunia.

Pemberian VAR, jelas Gadir, sebagai upaya untuk memberikan keamanan kepada tenaga vaksinator dari bahaya penularan rabies kepada manusia.

Warga Kelurahan Onekore, Kota Ende, Rikardus mendukung upaya pemerintah untuk memberikan vaksin masal kepada hewan penular rabies.

“Secara pribadi saya mengapresiasi kepada pemerintah yang sudah mengambil langkah tepat dengan pemberian vaksin kepada anjing,” kata Rikardus.

“Ini bagus, karena kita sulit membedakan hewan peliharaan kita seperti anjing yang sudah terinfeksi rabies atau tidak. Jadi dengan pemberian vaksin rabies, kita tidak perlu takut lagi apabila ada gigitan anjing,” tutupnya.

Kontributor: Antonius Jata

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA