Sosialisasi di Mokantarak, PPNI Oka Ajak Warga Cegah Virus Corona

Larantuka, Ekorantt.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) yang ke-46, PPNI Komisariat Oka menggelar bakti sosial di Desa Mokantarak, Kecamatan Larantuka, Flores Timur, Selasa (17/03/2019).

Dalam bakti sosial tersebut, tim PPNI Komisariat Oka memberikan sosialisasi tentang Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti hipertensi, kanker serviks,  diabetes melitus, dan Tubercolosis.

Merebaknya wabah virus corona juga tak luput dari perhatian PPNI Komisariat Oka. Tim memberikan menyuluhan tentang penyebaran dan cara pencegahan virus corona kepada warga desa.

Di sela-sela kegiatan, Ketua PPNI Komisariat Oka, Ferdinandus Deka Hurint mengatakan bahwa edukasi tentang virus corona sangat penting demi mengantisipasi penyebaran virus yang mematikan ini.

Poin-poin yang disampaikan, kata Deka Hurint, yakni informasi terkait virus corona, gejala-gejala, dan cara pencegahannya.

iklan

“Kita tekankan pada pola hidup sehat yakni pentingnya membiasakan diri dengan cuci tangan pakai sabun dan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi berupa sayur dan buah-buahan. Sebab virus corona tidak bisa berkembang pada tubuh manusia yang memiliki daya tahan tubuh yang kuat,” sebut Deka Hurint.

Deka Hurint mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan diri mengingat pola penyebaran virus corona sangat cepat dan sulit terdeteksi.

Kewaspadaan diri menjadi penting mengingat dalam waktu dekat masyarakat Flores Timur akang mengikuti hajatan besar yakni Semana Santa.

“Warga kita anjurkan untuk tidak melakukan kontak langsung dengan orang asing. Misalnya menghindari berjabat tangan, menjaga jarak dengan orang asing minimal satu meter dan menggunakan masker,” jelasnya.

“Kita juga meminta warga agar tidak terlalu cepat memercayai informasi hoaks terkait penyebaran virus corona. Informasi terkait penyebaran virus corona sebaiknya dicek dulu kebenarannya,” tutup Deka Hurint.     

Usai penyuluhan, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan, pengobatan gratis, dan ditutup dengan pemberian makanan tambahan.

TERKINI
BACA JUGA