Kasus Positif Covid-19 Terus Meningkat, Sekolah di Matim Kembali Terapkan Sistem BDR

Borong, Ekorantt.com – Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur (Matim) menginstruksikan seluruh satuan pendidikan, mulai dari tingat TK/PAUD/RA hinggga SMP/MTs untuk kembali menerapkan sistem Belajar Dari Rumah (BDR), menyusul meningkatnya kasus terkonfirmasi Covid-19.

Dalam Instruksi Bupati Manggarai Timur Nomor: Pem.130/48/I/2021, yang ditujukan kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan seluruh kepala sekolah mulai dari tingkat TK/PAUD/RA hingga SMP/MTs, yang salinannya diperoleh Ekora NTT, disebutkan bahwa sistem BDR mulai dilakukan sejak 18-30 Januari 2021.

“Selama menjalankan BDR, setiap sekolah wajib menyiapkan bahan ajar baik dalam jaringan (Daring) maupun luar jaringan (Luring),” demikian salah satu poin Instruksi Bupati Matim yang diteken Wakil Bupati, Stefanus Jaghur pada Senin (18/1/2021).

Kemudian, selama masa pandemi, setiap satuan pendidikan dapat melaksanakan kurikulum nasional, kurikulum kondisi khusus atau kurikulum yang disederhanakan secara mandiri (Kepmendikbud Nomor 719/P/2020).

Lalu, setiap satuan pendidikan dinstruksikan untuk wajib melaporkan pelaksanaan pembelajaran ke Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai Timur.

iklan

Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai Timur diinstruksikan untuk melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan BDR.

Hingga kini, total lima orang terkonfirmasi COVID-19 di Kabupaten Matim, termasuk Bupati Andreas Agas.Dari jumlah itu, satu pasien telah dinyatakan sembuh, sementara empat lainnya sedang menjalani karantina dan perawatan.

Kemudian, total pasien yang terkonfirmasi positif rapid test antigen berjumlah 10 orang. Pemeritah Kabupaten Matim mengharapkan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Rosis Adir

spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA