Warga Desa Were, Ngada yang Tenggelam Ditemukan Tewas

Bajawa, Ekorantt.com – Jefri Nono (22) warga Desa Were, Kecamatan Golewa, Kabupaten Ngada ditemukan tewas di Pantai Utaseko, Senin, 27 Februari 2023. Sebelumnya, ia tenggelam di muara Waewaru, Kecamatan Golewa Selatan, Minggu, 26 Februari 2023.

Warga dan polisi bekerja sama mencari korban hingga ditemukan tadi pagi. Keluarga tak bisa menahan tangis saat jenazahnya dievakuasi oleh petugas.

Warga Desa Were, Ferdinadus Wedho mengatakan, jenazah korban ditemukan oleh warga sekitar pukul 08.00 Wita.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Ngada, Ipda Sukandar mengatakan pihaknya telah mengantar jenazah ke Puskesmas Laja untuk selanjutnya dilakukan pemeriksaan medis.

“Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan medis untuk dapatkan Visum Et Repertum dan dipantau langsung oleh anggota polisi,” ujarnya.

iklan

Jenazah Almarhum Jefri kemudian disemayamkan di rumah duka yang beralamat di Desa Were, Kecamatan Golewa, Kabupaten Ngada.

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA